Beginilah Adab dan Tata Cara Berbuka Puasa Sesuai Tuntunan Syariat.
Sumber :
  • envato

Beginilah Adab dan Tata Cara Berbuka Puasa Sesuai Tuntunan Syariat

Jumat, 8 April 2022 - 17:01 WIB

6. Utamakan minum air putih atau mineral

Jika tidak ada air Zamzam, maka berbuka dengan air (berasal) dari Sungai Nil. Jika tidak ada air Zamzam dan air (berasal) dari Sungai Nil, maka minum air biasa, air mineral atau air kemasan --selain Zamzam atau air bersumber dari Sungai Nil. 

Dikemukakan oleh para ulama, dalam nazham oleh Imam At-Tâj As-Subkî terdapat urutan keutamaan air, yakni air yang memancar dari jari jemari Nabi SAW, air zamzam, air telaga Kautsar, air sungai Nil, air dari sungai-sungai lainnya. 

7. Berbuka dengan yang manis

Jika tidak ada air minum, disunnahkan berbuka dengan sesuatu yang manis atau manisan. 

8. Kemudian disunahkan membaca doa berbuka puasa (du'â' al-ifthâr)

Dengan mengangkat kedua belah telapak tangan ke atas, berupa doa ma'tsûr (doa yang diajarkan oleh Nabi SAW), atau rangkaian doa yang disusun oleh para ulama dari doa-doa dalam hadits tersebut. 

Berikut ini beberapa doa dari hadits Nabi SAW yang dirangkai oleh para ulama, dalam berbagai Kitab al-Fiqh ‘alâ al-Madzâhib al-Arba‘ah (Juz I: 464), Nihâyat az-Zain (halaman 194), Hâsyiyat I’ânat ath-Thalibîn (Juz II: 247), al-Bujairamî ‘alâ al-Khathîb (Juz III: 121), dan al-Fiqh al-Islâmî wa-Adillatuh (2009, Juz II: 632):

 اَللّٰهُمَّ لَكَ صُمْتُ، وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ، وَبِكَ آمَنْتُ، وَعَلَيْكَ تَوَكَّلْتُ، ذَهَبَ الظَّمَأُ، وَابْتَلَّتِ الْعُرُوْقُ، وَثَبَتَ الْأَجْرُ، إِنْ شَاۧءَ اللّٰهُ تَعَالَى، يَا وَاسِعَ الْفَضْلِ، اِغْفِرْ لِيْ، اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ الّذِيْ  أَعَانَانِيْ (هَدَانِيْ) فَصُمْتُ، وَرَزَقَنِيْ فَأَفْطَرْتُ. 

Berita Terkait :
1 2
3
4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral