- tim tvOnnews/Putri Rani
Sebanyak 52 Produk Indonesia Raih Penghargaan Top Halal
Jakarta, tvOnenews.com - Sebanyak 52 produk Indonesia meraih penghargaan Top Halal Award (THA) 2024.
“Nilai top halal di atas rata-rata untuk masing-masing kategorinya. Tahun ini ada 52 merk yg masuk top halal award 2024,” ujar Direktur IHATEC Marketing Research, Evrin Lutfik di Jakarta pada Rabu (16/10/2024).
“Kesuksesan para pemilik merek mendapatkan lisensi Top Halal Award adalah bukti bahwa pemilik merek telah berhasil membangun image produk halal,” sambungnya.
Selain itu Evrin mengatakan pada tahun ini lima merk tersebut juga telah masuk ke pasar global.
Halal menjadi aspek penting dalam mengembangkan brand baik di pasar domestik maupun global.
Produk halal kini menjadi salah satu kekuatan utama yang mendorong pertumbuhan bisnis, terutama di negara-negara dengan mayoritas penduduk Muslim seperti Indonesia.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno dalam acara itu berharap pemberian penghargaan kepada brand halal ini dapat memberikan manfaat dan menjadi momentum bersama dalam memajukan industri halal Indonesia dan mewujudkan Indonesia sebagai pusat industri halal dunia.