Bangunan di Ukraina yang Rusak Usai Serangan yang Terjadi Pada Minggu (29/9/2024).
Sumber :
  • AP News

Spanyol Kutuk Pembantaian di Ukraina dan Timur Tengah: Desak Perdamaian

Selasa, 1 Oktober 2024 - 17:16 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengutuk "pembantaian rutin" yang terjadi di Ukraina dan Timur Tengah.

Ia juga mendesak masyarakat internasional untuk tidak terus bungkam.

Sanchez kemudian menekankan perlu adanya penegakkan hukum internasional demi tercapainya perdamaian di kedua kawasan, ujarnya saat berbicara dalam upacara pemberian penghargaan yang diadakan koran La Vanguardia pada Senin (1/10/2024).

"Jika masyarakat internasional tetap diam, kami akan semakin bersuara untuk membela hukum dan perdamaian internasional," tandas Sánchez, sebagaimana dikutip dari Anadolu Agency.

"Mereka yang membenci demokrasi menindasnya di mana-mana," lanjutnya.

Ia mengajak seluruh pihak untuk melangkah maju dalam membela demokrasi.

 "Kita hidup di bawah serangan kebohongan yang tiada henti. Musuh demokrasi tidak menghormati aturan apapun. Dalam menghadapi tantangan ini, kita harus melangkah maju dan membela demokrasi,” tandasnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral