- Tangkapan Layar YouTube Habib Novel Alaydrus
Walaupun Sederhana, Kehebatan Amalan ini Bisa Menandingi Pahala Shalat Tahajud, Habib Novel Alaydrus Bilang…
Kata Habib Novel Alaydrus, almarhum ayahnya pernah berpesan kepada dirinya tentang hal ini.
"Pesan almarhum ayah saya untuk saya, senangkan hatimu dan biasakan menyenangkan orang lain," ungkap Habib Novel Alaydrus pada tayangan YouTube Ngaji Asyik.
Habib Novel Alaydrus. (Ist)
Seperti yang dilakukan para wali Allah, mereka yang selalu hidup bahagia disebabkan karena selalu memberikan kebahagiaan bagi orang lain.
"Nanti banyak kisah para wali yang hidupnya hanya menyenangkan orang, menyenangkan orang, hasilnya disenangkan oleh Allah SWT," ujarnya.
Kemudian, Habib Novel Alaydrus memberikan contoh bagaimana menyenangkan orang lain dengan cara yang sederhana, seperti memberikan makanan kepada tetangga.
"Ibu-ibu kalau mau senangkan orang gampang, yang ahli masak kirimi tetangga masakan, senang itu," kata Habib Novel Alaydrus.