Buya Yahya menyoroti kasus orang pilih ritual sumpah pocong dari tindakan Saka Tatal.
Sumber :
  • Kolase Tim tvOne & Tangkapan layar YouTube Al-Bahjah TV

Saka Tatal sampai Dikumandangkan Azan saat Ritual Sumpah Pocong, Buya Yahya Tegaskan: Jangan Sampai Korbankan...

Jumat, 9 Agustus 2024 - 21:09 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Mantan terpidana kasus Vina Cirebon dan Eky, Saka Tatal resmi menjalani ritual sumpah pocong di Padepokan Amparan Jati Cirebon, Jumat (9/8/2024), sekitar pukul 14.04 WIB.

Ratusan warga turut menyaksikan ketika Saka Tatal melakukan ritual sumpah pocong dipimpin oleh Pimpinan Padepokan Amparan Jati Cirebon, Raden Gilap Sugiono.

Raden Gilap mengapresiasi atas keberanian Saka Tatal turut membalas pernyataan Iptu Rudiana yang sempat mengungkap ingin sumpah pocong saat konferensi pers bersama Hotman Paris pada bulan lalu.

"Oke sekarang kita akan melanjutkan sumpah pocong sesuai dengan petunjuk dari Bang Farhat, walaupun Pak Iptu Rudiana ini kita sudah menunggu lama, maka dari itu dengan keberanian Saka, Saka siap disumpah pocong," ujar Raden Gilap.

Raden Gilap menyampaikan bahwa dirinya akan melakukan proses pertama sebelum memimpin sumpah pocong melalui kegiatan memandikan Saka Tatal.


Mantan terpindana kasus Vina Cirebon, Saka Tatal sebelum memulai sumpah pocong. (Tangkapan layar YouTube tvOneNews)

Menurut Raden Gilap, proses pemandian seperti layaknya memandikan jenazah orang meninggal dunia sebelum dimakamkan.

"Untuk itu saya mau memandikan beliau dulu seperti memandikan jenazah dulu," katanya.

Kemudian, proses sumpah pocong mulai berlangsung ditandai dengan adanya azan dikumandangkan ke Saka Tatal sekitar pukul 14.04 WIB.

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral