- youtube
Tidak Shalat di Masjid gara-gara Imam Bacaannya Cepat sampai Tak Khusyuk, Bolehkah? Kata Ustaz Khalid Basalamah...
"Kalau yang anda maksudkan di sini bacaannya dalam shalat sunnah kayak taraweh misalnya, enggak ada masalah," kata Ustaz Khalid Basalamah.
Namun jika itu sifatnya shalat wajib, maka tetaplah berjamaah di masjid.
"Kalau shalat wajib, shalat aja di masjid," terang Ustaz Khalid Basalamah.
Namun ada kasus tertentu yang harus diperhatikan menurut Ustaz Khalid Basalamah.
"Ada saya pernah lihat cuplikan, maaf saya harus bahasakan, itu sudah enggak sah shalatnya, enggak ada tuma'ninahnya," ujar Ustaz Khalid Basalamah.
"Saya coba dengar apa yang dibaca, pakai mikrofon, saya enggak ngerti," lanjutnya.
Jika memang sampai tak jelas bacaan shalatnya saking cepat gerakan dan bacaannya imam, maka kata Ustaz Khalid Basalamah lebih baik jangan ikut berjamaah di tempat tersebut.