Sumber :
- ANTARA/Istimewa
Tak Hanya Pemanggilan oleh PBNU, Zainul Maarif yang Temui Presiden Israel Juga Akan Hadapi Sidang Etik Unusia
Selasa, 16 Juli 2024 - 05:39 WIB
Dwi juga menekankan kunjungan tersebut sama sekali tidak ada kaitannya terhadap Unusia sebagai institusi pendidikan tinggi di Indonesia.
"Pertemuan saudara Zainul Maarif dengan Presiden Israel adalah aktivitas individual dan tidak memiliki keterkaitan apapun dengan Unusia sebagai lembaga pendidikan di bawah naungan Perkumpulan Nahdlatul Ulama yang menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi di Indonesia," ujarnya.
Sebelumnya, sebanyak lima orang nahdiyin mengunjungi Presiden Israel Isaac Herzog dan fotonya viral di media sosial, di mana Zainul Maarif menjadi salah satu di antaranya.