- Tangkapan Layar Youtube Al-Bahjah TV
Masuk Bulan Dzulhijjah, Ternyata Dosa Setahun Kemarin dan akan Datang Langsung Rontok, Kata Buya Yahya Lakukan Amalan ini
Seperti apa penjelasan dari Buya Yahya mengenai amalan tersebut? Simak informasinya berikut ini.
Dilansir tvOnenews.com dari tayangan pada kanal YouTube Al-Bahjah TV, Buya Yahya menjelaskan bahwa puasa Arafah menjadi puasa sunnah di bulan Dzulhijjah yang memiliki keutamaan paling dahsyat.
“Puasa yang paling hebat dan paling dahsyat adalah puasa Arafah,” ungkap Buya Yahya pada tayangan YouTube Al-Bahjah TV.
Buya yahya kemudian menjelaskan bahwa puasa Arafah bertepatan dengan hari kesembilan pada bulan Dzulhijjah. Hal ini disebutkan dalam Hadits Riwayat Imam Muslim.
“Puasa satu hari Arafah (tanggal 9 Dzulhijjah), aku berharap kepada Allah, dengan berpuasa Arafah itu akan menghapuskan (dosa) satu tahun sebelumnya dan satu tahun setelahnya,”
Buya Yahya. (Ist)
Namun, Buya Yahya menegaskan dosa yang akan dihapuskan yaitu dosa-dosa kecil. Sehingga bila melakukan dosa besar harus bertaubat khusus kepada Allah SWT.