Jemaah haji mulai mengunjungi Masjid Nabawi di tengah cuaca panas Madinah, Arab Saudi.
Sumber :
  • MCH 2024

Ternyata Seperti Ini Tahapan Jemaah Haji Indonesia Sebelum Diberangkatkan ke Tanah Suci, Ada 3 Tahap Apa Saja?

Kamis, 16 Mei 2024 - 17:42 WIB

Jakarta, tvonenews.com- Secara umum masyarakat kurang memahami, bagaimana rangkaian proses yang harus dilewati para jemaah haji indonesia untuk siap diberangkatkan ke Tanah Suci?.


Berikut skema alurnya dari Indonesia ke Arab Saudi.

Tahapan alurnya terbagi 3, di mana tahap pertama, disebut Tahap Proses di Aula atau Asrama Haji Embarkasi.

 

Kemudian, tahap 2 proses setelah tiba di Asrama untuk mendapat pengarahan, siraman rohani dan dokumen diri seperti paspor, visa dan boarding pass serta gelang jemaah haji yang berbarcode.

Lalu, tahap terkahir disebut Proses Jemaah untuk Keberangkatan ke Tanah Suci.

Informasi ini, disajikan dalam dokumen LAYANAN HAJI DALAM NEGERI diolah Dr. H. Saiful Mujab, MA.Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Jemaah.

 

 

 

Dalam deskripsi tahap 1: awalnya, jemaah harus masuk ke asrama, di sana wajib menyerahkan tas bagasi dan kabin, diproses dan dipisahkan antara laki-laki dan perempuan duduk maupun penginapannya.

 

Selanjutnya, mereka mendapat arahan dan bimbingan seputar aturan dan perjalanan haji serta pemantapan manasik haji.

Kemudian, dilanjutkan dengan proses cek kesehatan oleh petugas KKP.


Para jemaah juga akan mendapatkan dokumen identitas, seperti gelang berbarcode, Paspor, Visa dan Boarding Pass.

 

"Jemaah haji diberikan gelang identitas dan gelang barcode. Paspor, Visa dan Boarding Pass juga diberikan ke jemaah," bunyi keterangan dalam dokumen tersebut, Kamis (16/05/2024)


Setelah program di Asrama, masuk tahap 2, di mana jemaah langsung menuju ke pemeriksaan Boarding pass oleh Angkasa Pura, masuk bus dan berangkat ke Bandara.


Tahap 3 yang menjadi rangkaian akhir, sesampainya di Bandara, jemaah langsung masuk ke pesawat yang sesuai ditiket (boarding pass) dan akhirnya mereka terbang ke Tanah Suci. (klw)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:45
07:17
09:23
06:24
03:16
02:16
Viral