Sumber :
- Tangkapan layar dari Youtube
Fakta atau Mitos, Puasa Nggak Aman Bagi Penderita Asam Lambung? Ini Jawaban Zaidul Akbar
Jumat, 10 Mei 2024 - 20:32 WIB
Jakarta, tvonenews.com- Bagi penderita asam lambung umumnya disertai dengan banyak larangan. Salah satunya, larangan berpuasa, mitos atau fakta? ini jawaban dr Zaidul Akbar.
Dalam penjelasannya, dr Zaidul tidak mengatakan adanya larangan puasa bagi penderita asam lambung.
Menurutnya, sah saja selama memahami konsep puasa dan bagaimana pelaksanaannya?.
“Ada beberapa saya baca,ternyata proses itu (puasa) sudah mulai mencapai optimalnya itu ketika seseorang mengkosongkan lambungnya selama 17 jam. Ketika 17 jam itu, maka tubuh sudah mulai melakukan semacam body cleansing, dimakan semua sel-sel rusak,” jelas dr. Zaidul dalam YouTube dr Zaidul Akbar Official, Jumat (10/5/2024)