- Istimewa
Pondok Pesantren Berpotensi sebagai Tempat Pendidikan Utama Ilmu Agama
Jakarta, tvOnenews.com - Plt. Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Abu Rokhmad mengatakan, pesantren akan jadi tempat pendidikan utama di bidang ilmu agama.
Abu Rokhmad menjelaskan pesantren juga dijadikan tempat belajar untuk ilmu umum selain destinasi pendidikan ilmu agama yang menumbuhkan bermacam karakter terhadap santri.
"Kalau dulu banyak orangtua menjadikan pesantren seperti momok untuk menakut-nakuti anak-anaknya, sekarang sudah tidak. Pesantren akan menjadi destinasi pendidikan utama," ujar Abu Rokhmad dalam Rapat Kerja Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Tahun Anggaran 2024 di Jakarta dikutip tvOnenews dari Kemenag RI, Senin (6/5/2024).
Plt Dirjen Pendidikan Islam itu juga menyampaikan mulanya banyak orang tua yang takut bila anaknya masuk ke dalam pesantren karena berbagai hal.
Terkini, pesantren mulai merubah pandangan orang tua dan kini semakin diminati oleh masyarakat untuk pendidikan anak-anak mereka.
"Kalau dulu banyak orangtua menjadikan pesantren seperti momok untuk menakut-nakuti anak-anaknya, sekarang sudah tidak. Pesantren akan menjadi destinasi pendidikan utama," jelasnya.