Ternyata Kata Ustaz Khalid Basalamah, Mentraktir Teman Itu Pahalanya Paling Besar Loh, Ini Haditsnya.
Sumber :
  • Tangkapan Layar/YouTube Khalid Basalamah Official

Ternyata Kata Ustaz Khalid Basalamah, Mentraktir Teman Itu Pahalanya Paling Besar Loh, Ini Haditsnya

Senin, 4 Maret 2024 - 15:07 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ustaz Khalid Basalamah dalam ceramahnya menjelaskan betapa besar pahala mentraktir teman atau siapapun.

“Kata seorang sahabat amalan apa dalam islam yang besar sekali pahalanya,” ujar Ustaz Khalid Basalamah, dikutip tvOnenews.com dari YouTube Khalid Basalamah Official.

Kemudian kata Ustaz Khalid Basalamah menjelaskan apa yang dikatakan oleh Nabi Muhammad SAW dalam hadits tersebut.

“Kata Nabi Shallahu Alaihi Wassalam engkau memberi makan kepada orang-orang,” katanya.

“Dan engkau mengucapkan salam kepada orang yang kau kenal dan orang yang tidak engkau kenal,” sambungnya.


Ternyata Kata Ustaz Khalid Basalamah, Mentraktir Teman Itu Pahalanya Paling Besar Loh, Ini Haditsnya (Sumber: freepik)

Makna dari kalimat memberi makan itu kata Ustaz Khalid Basalamah artinya luar biasa pahalanya.

“Makna kalimat memberikan makan artinya memberikan makan adalah pahala yang luar biasa dan dianjurkan sekali,” jelasnya.

Hal ini kata Ustaz Khalid Basalamah karena mentraktir orang mendatangkan banyak keberkahan.

“Dan ulama mengatakan hikmah daripada memberikan makan orang,

mentraktir, pahalanya besar karena di dalamnya ada keberkahan,” jelasnya.

Hal itu sebagaimana tercantum dalam hadits yang lain.

“Sebagaimana hadits yang berbunyi tiada makanan yang diniatkan dihidangkan kecuali Allah sudah berikan berkah,” katanya.

“Di sini berkah maknanya akan menjadi energi khususnya yang dapat membuat dia hidup atau hari itu minimal,” sambung Ustaz Khalid Basalamah.

Bahkan luar biasanya, jika orang yang ditraktir tersebut kemudian mendapatkan memiliki energi untuk tubuhnya dan akhirnya menggunakannya untuk melakukan kebaikan, maka pahala akan mengalir kepada yang mentraktirnya.

“Maka selama ia membuat kebaikan maka yang memberi makan mendapat pahala,” tandas Ustaz Khalid Basalamah.

Itulah amalan luar biasa yang terkadang tidak disadari oleh setiap Muslim.

Mungkin amalan itu terlihat sepele, namun ternyata dua amalan itu amatlah luar biasa.

Wallahu’alam

 

(put)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:49
03:52
06:35
02:14
03:33
10:42
Viral