Tampak Atas Suasana di Masjidil Haram saat Musim Haji 2023.
Sumber :
  • tim tvOnenews/Irianto Susilo

Mengenal Wukuf dan Maknanya, Ustaz Abdul Somad: 9 Dzulhijjah Siang yang Paling Mulia dan Saatnya Merenung di Padang Arafah

Senin, 26 Juni 2023 - 09:21 WIB

Jakarta tvOnenews.com - Wukuf adalah salah satu dari rukun ibadah haji. Ini merupakan puncak dari prosesi ritual ibadah haji.

Wukuf dilakukan oleh jemaah haji di dataran Arafah pada 9 Dzulhijjah mulai dari waktu Dhuhur hingga terbenamnya matahari.

Setelah matahari terbenam, jemaah haji meninggalkan Arafah menuju Muzdalifah, yang merupakan tahap selanjutnya dalam ibadah haji.

Ustaz Abdul Somad (UAS) menjelaskan bahwa 9 Dzulhijjah adalah siang yang paling mulia.


Ustaz Abdul Somad (UAS)/ig@ustadzabdulsomad_official

“Jika malam yang paling mulia satu malam yang Allah sebut lailatul qadar, maka ada satu siang yang lebih mulia daripada siang-siang yang lainnya. Itulah dimana semua orang ingin berada pada siang itu yaitu siang pada 9 dzulhijjah,” ujar Ustaz Abdul Somad dalam ceramahnya yang dikutip oleh tvOnenews dalam program Kabar Petang, dikutip Senin (26/6/2023).

Demi mendapatkan keutamaan 9 Dzulhijjah, maka seluruh umat Muslim dianjurkan menjalankan Puasa Arafah.

“Kami yang ada di tanah air dimanapun ingin berada keutamaan di siang 9 Dzulhijjah makanya mereka melaksanakan puasa yang bernama puasa arafah,” kata Ustaz Abdul Somad.

Bagi yang tahun ini mendapatkan panggilan haji, Ustaz Abdul Somad mengatakan bahwa ia sungguh beruntung.

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral