- ANTARA
Waduh Banyak Penggemar Pingsan, Konser NCT 127 Mendadak Dihentikan, Promotor Sampaikan Permintaan Maaf
Jakarta – Konser NCT 127 SND Tour “NEO CITY: JAKARTA - THE LINK" pada Jumat (4/11/2022) terpaksa dibatalkan demi alasan keamanan dan keselamatan. Pihak promotor pun menyampaikan permintaan maaf.
Waduh Banyak Penggemar Pingsan, Konser NCT 127 Mendadak Dihentikan, Promotor Sampaikan Permintaan Maaf
Promotor Dyandra Global Edutainment menyampaikan permohonan maaf atas dihentikannya konser NCT 127 2ND Tour "NEO CITY: JAKARTA - THE LINK" di ICE BSD City, Tangerang, pada Jumat (4/11) malam.
Melalui laman Instagram, Dyandra menyatakan keputusan pemberhentian konser sebelum waktunya itu dibuat demi keamanan dan keselamatan para penonton.
NCT 127 bahkan tak sempat membawakan lagu terbaru mereka "2 Baddies" dan bahkan encore seperti halnya konser-konser mereka sebelumnya. Tak ada sepatah kata perpisahan atau janji pun yang personel grup sampaikan bak dalam konser-konser lainnya.
Usai membawakan "Touch", para personel NCT 127 bergegas meninggalkan panggung dan lampu di area konser kembali menyala, menandakan konser telah usai.
Beberapa saat sebelumnya, polisi di area konser menyatakan menghentikan acara setelah para penonton di area depan panggung berdesakan dan sebanyak 30 orang pingsan.
"30 orang pingsan. Karena ini demi keamanan, sesuai dengan perjanjian antara kami dengan promotor, maka acara dihentikan," kata polisi melalui pengeras suara.
Sebelum konser dihentikan, para personel NCT 127 sempat mengingatkan berkali-kali para penggemar yang menonton di area depan panggung agar tidak berdesak-desakan.
Konser saat itu sebenarnya mendekati akhir. Usai mereka membawakan lagu "Paradise". Pemimpin NCT 127 Taeyong dan Doyoung meminta berkali-kali agar para penggemar mundur tiga langkah ke belakang.
Tak lama, konser dilanjutkan. NCT 127 membawakan lagu "Touch". Tetapi, usai bernyanyi para personel grup langsung kembali meninggalkan panggung hingga polisi mengumumkan konser harus dihentikan.
Penggemar awalnya tak percaya dan mereka yang sebagian besar kecewa perlahan meninggalkan area konser. (ant/rka)