Konferensi pers drama korea If You Wish Upon Me bersama sutradara dan para pemain.
Sumber :
  • Instagram @kbsdrama

Sinopsis Drakor If You Wish Upon Me, 'Berikan Harapan kepada Pasien yang Sakit Parah'

Kamis, 11 Agustus 2022 - 16:38 WIB

Jakarta - Drama Korea If You Wish Upon Me dibintangi oleh Ji Chang Wook yang beradu akting dengan Sooyoung SNSD, tayang mulai Rabu (10/8/2022) pada saluran KBS2 dan Viu.

Drama If You Wish Upon Me ini memiliki 16 episode yang tayang setiap Rabu dan Kamis pukul 21.50 KST atau 19.50 WIB. 

Melansir laman Viu pada Kamis (11/8/2022), drama If You Wish Upon Me mengisahkan tentang kehidupan Yoon Gyeo Rye diperankan oleh Ji Chang Wook yang menghabiskan masa kecilnya di panti asuhan, pusat penahanan remaja, dan penjara. Karena sebuah insiden, ia mulai menjadi sukarelawan di sebuah rumah sakit. 

Ketika seseorang menghadapi saat-saat terakhir dalam hidup mereka, beberapa orang mungkin mengalami penyesalan dan beberapa orang mungkin merasa puas dengan kehidupan mereka.

Hal yang umum bagi setiap orang untuk memiliki keinginan terakhir sebelum kematian menghampiri mereka. 

Di Rumah Sakit Woori Hospice, terdapat sebuah tim untuk mengabulkan keinginan terakhir pasien tersebut, yakni Tim Genie.

Tim Genie beranggotakan Kang Tae Sik (Kang Dong Il) yang merupakan seorang kapten tim tersebut dengan melakukan yang terbaik untuk melayani orang-orang yang sakit parah.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:51
01:25
01:35
03:02
04:12
02:32
Viral