- kolase tvOnenews.com
Psikolog Ungkap Dampak Isu Perselingkuhan Ridwan Kamil bagi Atalia Praratya: Luka Batin
Jakarta, tvOnenews.com — Kabar gugatan cerai yang dilayangkan anggota DPR RI Atalia Praratya kepada mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyita perhatian publik nasional. Pasalnya pasangan ini kerap menampilkan hubungan harmonis di sosial media.
Kasus dugaan perselingkuhan yang sebelumnya mencuat antara Ridwan Kamil dengan seorang model majalah dewasa Lisa Mariana, diduga menjadi penyebab Atalia mengajukan gugatan cerai.
Di tengah polemik yang terus bergulir, psikolog Nurcahyati sempat mengungkap potensi dampak psikologis yang dapat dialami oleh Atalia.
Menurut Nurcahyati, terlepas dari benar atau tidaknya tuduhan tersebut, beban terberat bagi Atalia adalah menjaga martabat diri serta citra keluarga di hadapan publik.
- dok.kolase tvOnenews.com
“Jika isu dugaan perselingkuhan ini bisa mereka atasi bersama, tetap saja rasa sakit akan muncul di hati Atalia. Hal ini karena kabar tersebut telah tersebar luas dan diketahui publik, apalagi dengan adanya jejak digital yang tidak dapat dihapus selamanya,” ujar Nurcahyati dikutip dari YouTube Intens Investigasi.
Ia menambahkan, baik Atalia maupun Ridwan Kamil tidak memiliki kendali penuh atas opini publik. Isu tersebut berpotensi terus muncul kembali di kemudian hari meskipun sudah diklarifikasi.
"Seorang istri pasti merasa hancur dan sedih saat menghadapi masalah seperti ini, yang menjadi aib dalam rumah tangga. Kepercayaan yang telah diberikan bisa terasa dikhianati, sementara segala kebaikan yang telah dilakukan menjadi seolah tak berarti. Citra pasangan harmonis yang selama ini mereka bangun juga runtuh akibat isu ini," jelasnya.
- kolase tvOnenews.com
Menanggapi isu tersebut, tim kuasa hukum Ridwan Kamil angkat bicara. Muslim Jaya Butar-Butar menyebut tuduhan yang disampaikan Lisa Mariana sebagai fitnah dan upaya pembunuhan karakter terhadap kliennya.
“Motifnya apa? Kami tidak tahu. Namun, sebagai kuasa hukum yang ditunjuk oleh Pak Ridwan Kamil, kami harus merespons isu ini karena sudah menyangkut nama baik beliau dan masuk dalam ranah hukum,” ujar Muslim.
Ia menegaskan bahwa tuduhan tersebut tidak memiliki dasar yang kuat.
“Permasalahan ini sebenarnya telah selesai empat tahun lalu, dan Lisa Mariana bahkan telah meminta maaf kepada keluarga Pak Ridwan Kamil," tambahnya.
Muslim juga membenarkan bahwa Ridwan Kamil memang pernah bertemu dengan Lisa Mariana sekitar empat tahun lalu, saat yang bersangkutan meminta bantuan dana pendidikan.
Namun, ia menegaskan klaim memiliki anak dari Ridwan Kamil adalah tidak benar dan menantang pihak Lisa Mariana untuk membuktikannya secara hukum.
“Kami menghormati pihak berinisial LM, tetapi jika memang memiliki bukti, silakan buktikan secara hukum. Jika tuduhan ini tidak bisa dibuktikan, maka ini adalah fitnah dan berimplikasi hukum," tegas Muslim.
- kolase tvOnenews.com
Ridwan Kamil sendiri telah menyampaikan klarifikasi melalui akun Instagram pribadinya. Ia menyatakan tudingan tersebut sebagai fitnah bermotif ekonomi yang kembali diangkat ke publik.
“Saya ingin menegaskan bahwa tuduhan ini tidak benar dan merupakan fitnah keji bermotif ekonomi yang didaur ulang. Saya hanya bertemu dengan yang bersangkutan satu kali, yakni saat ia meminta bantuan dana kuliah. Isu ini sebenarnya telah selesai empat tahun lalu, dengan bukti-bukti akurat yang menunjukkan bahwa yang bersangkutan telah hamil sebelum pertemuan tersebut. Bahkan, ia sudah meminta maaf di hadapan keluarga saya," tulis Ridwan Kamil.
Alasan Ridwan Kamil Bantu Biaya Kuliah
- Instagram @lisamarianaaa
Muslim Jaya Butar-Butar juga menjelaskan alasan kliennya membantu biaya kuliah Lisa Mariana. Menurutnya, bantuan tersebut murni didasari kepedulian sosial.
"Sebagai gubernur saat itu, beliau memiliki kepedulian terhadap masyarakat, termasuk kepada mereka yang mengalami kesulitan,” jelas Muslim.
Ia menegaskan bantuan tersebut tidak menggunakan dana negara.
"Ketika menemui RK, Lisa dalam kondisi hamil dan meminta bantuan uang kuliah. Bantuan itu diberikan bukan dari anggaran pemerintahan, melainkan dari pribadi beliau," imbuhnya.
Meski telah dibantah, Lisa Mariana tetap bersikukuh dengan klaimnya. Ia bahkan saat itu menyatakan kesiapan menjalani tes DNA.
Pada Agustus 2025, hasil tes DNA resmi yang dilakukan oleh Polri menyatakan tidak ada kecocokan genetik antara Ridwan Kamil dan anak yang diklaim Lisa Mariana.
Dengan demikian, klaim kebapakan tersebut dinyatakan tidak terbukti secara ilmiah. Lisa Mariana kembali muncul memberikan tanggapannya terkait kabar gugatan cerai Atalia ke Ridwan Kamil.
"Kamil Mohon maaf untuk semua rekan-rekan media saya tidak bisa berkomentar apapun terkait issue ibu cinta yang sedang beredar, hal tersebut tidak ada kaitannya dengan saya, terima kasih," tulisnya di akun Instagram @lisamarianaaa, Senin (15/12/2025).