- Instagram @lovingwags - Instagram @iamrebeccad
Bak Barbie Hidup! Potret Cantik Rebecca Donaldson, WAGs Pembalap F1 Carlos Sainz dengan Mata Seindah Kristal
tvOnenews.com - Nama Rebecca Donaldson kini tengah jadi perbincangan hangat di kalangan penggemar Formula 1 (F1).
Kekasih pembalap top Ferrari, Carlos Sainz, ini bukan hanya memiliki paras cantik bak boneka Barbie, tapi juga dikenal sebagai model dan pebisnis sukses yang kariernya terus bersinar.
Rebecca tak hanya mencuri perhatian karena statusnya sebagai WAGs F1, tetapi juga berkat prestasi dan kepribadiannya yang menginspirasi banyak orang.
Penasaran seperti apa sosok Rebecca yang membuat banyak mata terpikat?
- Instagram @iamrebeccad - Instagram @calossainz55
Berikut fakta menarik tentang kekasih Carlos Sainz yang bikin banyak orang jatuh hati:
1. Cantik Natural Sejak Remaja
Sejak masih remaja, Rebecca sudah menunjukkan pesona alami yang memikat.
Berkat dukungan penuh dari sang ibu, ia berhasil memenangkan kontes kecantikan di usia 17 tahun, yang kemudian membuka jalan baginya untuk terjun ke dunia modeling profesional.
- Instagram @iamrebeccad
Tak heran, visualnya yang bak boneka Barbie membuatnya jadi sorotan di setiap acara yang ia hadiri, termasuk di dunia balap F1 yang penuh dengan selebriti papan atas.
2. Latar Belakang Pendidikan yang Mengesankan
Tak hanya mengandalkan paras cantik, Rebecca juga memiliki pendidikan yang mumpuni.
Ia diketahui pernah menempuh studi di Glasgow Caledonian University, dengan mengambil program International Fashion Branding.
Hal ini menjadikannya sosok yang tidak hanya cantik tapi juga pintar dalam mengelola bisnis dan memasarkan brand yang ia bangun sendiri.
- Instagram @iamrebeccad
3. Karier Model yang Gemilang
Rebecca mulai terjun ke dunia modeling sejak remaja dan kini sukses membangun karier di industri mode internasional.
Dengan bakat dan kerja kerasnya, ia berhasil bekerja sama dengan berbagai merek ternama.
Di akun Instagram @iamrebeccad yang memiliki lebih dari 653 ribu pengikut, Rebecca sering membagikan konten fashion, daily life, hingga konten modeling yang memukau.
Sementara di TikTok @iamrebeccad12, ia juga aktif berbagi video kreatif yang kini sudah diikuti lebih dari 311 ribu pengguna.
4. Sering Tampil Mendampingi Carlos Sainz di Ajang F1
- Instagram @lovingwags
Rebecca dikenal sebagai pasangan yang selalu setia memberikan dukungan kepada Carlos Sainz.
Ia kerap hadir di berbagai event Formula 1, termasuk di Monza, Italia, baru-baru ini.
Dengan karier yang sukses, penampilan yang memukau, dan kehidupan asmara yang romantis, Rebecca menjadi inspirasi banyak wanita muda.
Rebecca juga membuktikan bahwa menjadi pasangan seorang atlet dunia bukan hanya soal tampil glamor, tetapi juga tentang mendukung satu sama lain dalam mencapai mimpi masing-masing. (asl)