Seporsi nasi jagung bakar lengkap dengan tiap dan lauk, kenyang sehat.
Sumber :
  • Tim tvOne - Sonik Jatmiko

Mencicip Gurihnya Nasi Jagung Bakar Khas Purbalingga

Kamis, 27 Januari 2022 - 09:10 WIB

Bumbu herupa santan, sereh, daun salam dan garam. Santan yang telah dimasak dan diberi bumbu tadi, langsung dicampurkan dalam jagung tumbuk. Lalu dibungkus dengan daun pisang, ditambah kemangi.

Sebelum dibakar, terlebih dahulu dikukus, agar matang dan empuk. Nasi jagung kukus ini, kemudian dibakar hingga daun pembungkus berwarna kecoklatan.

"Nasi jagung bakar lebih enak dinikmati dengan sayur urap dan lauk dengan cita rasa asin, seperti ikan goreng atau ikan asin. Rasanya sangat beda dengan nasi jagung biasa," ujar Widya. 

Olahan nasi jagung bakar ini, memang dibuat agar nasi jagung bisa bercitarasa beda.Bumbunya memberi citarasa lebih gurih dan aroma bakar bisa menguatkan rasa.

Menu ini, kini menjadi alternatif mengolah nasi jagung agar citarasanya bisa diterima oleh banyak orang. Sehingga, nasi jagung bisa lebih banyak peminat. Dan makanan pokok, tidak bergantung pada beras.(Sonik Jatmiko/Buz)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
11:12
01:42
08:26
02:22
03:19
05:01
Viral