Ilustrasi.
Sumber :
  • Ist

Tambah Fitur Penunjang, SnackVideo Dorong Pengembangan Bisnis Lokal

Jumat, 8 Maret 2024 - 22:21 WIB

"Dengan menggunakan Native Ads, pengiklan dapat mengumpulkan keterlibatan dan meningkatkan pengikut mereka, membuat merek mereka lebih menarik dan dapat dipercaya," kata Rudy.

Dalam Annual Client Celebration pada Rabu (6/3), Rudy menjelaskan bahwa iklan di platform SnackVideo telah meningkat 366 persen dengan lebih dari 495 persen mitra industri, termasuk industri fesyen, kecantikan, keperluan rumah tangga, buku, makanan dan minuman, dan jasa.

"​​​​​​Platform ini telah merangkul kreator lokal dengan total pencapaian hingga lebih dari 360 persen dengan rata-rata umur 25 tahun dan bergender laki-laki perempuan. Kreator kami tersebar di Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Timur, Banten, hingga Yogyakarta," katanya.

Head of Content Operation SnackVideo Yugo Prabowo mengatakan bahwa saat ini SnackVideo menjadi platform video teratas kedua di Indonesia dengan tingkat rata-rata pertumbuhan selama tiga tahun terakhir mencapai 318 persen dan 43 juta pengguna aktif bulanan.

"Platform yang menaungi lebih dari 500 kreator ini juga memiliki lebih dari 30 kategori tema video, mulai dari komedi, kehidupan sehari-hari, drama, game, hingga makanan yang dinikmati rata-rata pelanggan di Indonesia," katanya.

SnackVideo adalah bagian dari Kuaishou IT. Platform yang dibentuk di Beijing, China, tahun 2011 ini sudah ada di lebih dari 30 negara dan masuk ke Indonesia pada tahun 2020. (ant)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:10
01:29
03:46
02:20
01:37
02:13
Viral