Aktor Korea Jung Hae In.
Sumber :
  • Instagram/holyhaein

Jung Hae In Akan Gelar Fanmeeting di Jakarta, Catat Tanggal dan Harga Tiketnya

Sabtu, 12 Agustus 2023 - 13:58 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Jung Hae In, aktor kelahiran tahun 1988 ini memulai karirnya di dunia akting dengan drama Korea berjudul "Bride of  the Century" pada tahun 2014. 

Selang beberapa tahun kemudian namanya mulai naik saat ia membintangi serial drama "Guardian:The Lonely and Great God" pada tahun 2017. 

Setelah itu Hae In ditawarkan menjadi pemeran utama dalam sebuah drama. 

Bahkan ia bermain dengan seniornya, seperti saat ia bersama Son Ye Jin dalam serial drama "Something in the Rain" pada tahun 2018 silam. 

Meski tak selalu jadi pemeran utama, Hae In beberapa kali menjadi peran ikonik.

Salah satu drama yang ia bintangi adalah "Guardian:The Lonely and Great God". 

Kabar terbaru, ia sedang berperan sebagai Jun Ho dalam serial D.P.

Drama tentang seorang prajurit muda yang bertugas menangkap desertir angkatan darat. 

Drama ini merupakan serial adaptasi dari Webtoon dan saat ini sudah tayang di Netflix.

Pada Rabu (21/6/2023), agensi dari Jung Hae In, FNC Entertainment mengumumkan tentang fanmeeting tersebut yang bertajuk "The 10th Season".  

Fanmeeting ini dimulai dari Seoul pada Sabtu (22/7/2023).

Kemudian fanmeeting dilakukan di Manila, Filipina pada Minggu (6/8/2023). 

Selanjutnya, Jung Hae In ini akan berangkat ke HongKong pada Selasa (12/9/2023).

Lalu pada Sabtu (16/9/2023) Jung Hae In akan mengadakan fanmeeting di Jakarta yang berlokasikan di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan. 

Three Angels Production selaku promotor fanmeeting ini telah mengumumkan harga tiket dan seating plan melalui Instagramnya pada Selasa (8/8/2023) kemarin. 

Terdapat empat kategori seating plan yang bisa dipilih oleh penggemar Hae In.

Kategori VIP dibanderol dengan harga Rp 2.850.000, Gold seharga Rp 2.050.000, serta kategori Silver di harga Rp 1.750.000 dan yang terakhir kategori Bronze Rp 1.350.000.

Penjualan tiket ini fanmeeting ini akan dibuka mulai tanggal (18/8/2023). Disitus resmi id.bookmyshow.com 

Semua pemegang tiket akan mendapatkan Goodbye Session, Poster dan juga mendapatkan photocard Jung Hae In.

 

Namun, mereka yang memiliki tiket VIP akan menikmati lebih banyak keuntungan.

Selain lebih dekat dengan Jung Hae In, pemegang tiket VIP akan memasuki venue melalui pintu khusus. Yang pasti fans Jung Hae In yang memilih kategori VIP akan mendapatkan tiket berupa lanyard ID TAG.

Selain itu, penggemar Jung Hae In yang duduk di kursi VIP juga akan diundi untuk berfoto bersama Jung Hae In, bersama dengan poster eksklusif dan kartu foto yang ditandatangani oleh sang aktor. 

Informasi lebih lanjut mengenai fanmeeting Jung Hae In di Jakarta dapat dilihat akun Instagram resmi @threeanglesproduction. (mg1)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:27
01:57
01:34
01:06
02:16
06:07
Viral