- sipahit_lidah.212
Dianggap Wanita Sakti, Ternyata Ada Sosok ini yang Bantu Ida Dayak Ketika Sedang Memberikan Pengobatan Pada Orang
Jakarta, tvOnenews.com – Kemunculan Ibu Ida Dayak berhasil menyita perhatian publik selama beberapa waktu belakangan.
Hal ini lantaran Ida Dayak dianggap sebagai wanita sakti yang berhasil menyembuhkan beragam penyakit, mulai dari tulang bengkok, stroke, hingga kelumpuhan.
Kehadirannya tentu saja memicu pro kontra dalam masyarakat. Namun ada yang unik dari setiap kemunculan Ida Dayak yakni tarian khasnya sebelum memulai pengobatan di manapun.
Ida Dayak diketahui memulai sesi penyembuhannya dengan menari terlebih dahulu. Tariannya ini cenderung abstrak namun sangat menghibur bagi pasien yang datang.
Terkait tarian Ida Dayak ini Bunda Norma, seorang spiritualis asal Dayak, memberikan penjelasan. Menurutnya tarian yang dilakukan oleh Ida Dayak memang sebuah aktivitas ritual sebelum ia memulai pengobatan.
“Itu memang khas dari Dayak Paseh itu, kalau mau mengobati apapun beliau menari. Menari walapun mau mengobati orang sakit, mengobati patah, mengobati spiritual, dan sebagainya,” ungkap Bunda Norma dilansir dari laman YouTube Ganjil Misteri (07/04/2022).
Itu mereka memang selalu menari dan mereka suka menengadahkan tangan ke atas. Mereka menari sesuai keinginan dia tariannya apa,” tambah Bunda Norma.
Sementara itu, menurut spiritualis Dayak Dewi Rantian, menyebut bahwa dalam menyembuhkan pasiennya Ida Dayak ditemani oleh sosok leluhurnya.
“Sosok leluhurnya pasti akan masuk kepada dia. Kadang-kadang dia memejamkan mata karena leluhur dia ada selalu menemani dia. Pasti seperti itu, banyak macam,” ungkap Dewi Rantian pada laman YouTube Ganjil Misteri.
“Memang dia yang saya lihat kakek-kakek itu selalu saat dia masuk, pasti dia akan bergerak badan dia, gitu,” tambah Dewi Rantian.
Profil Ida Dayak
Ida Dayak sebenarnya memiliki nama asli Ida Andriyani. Dirinya lahir dari Pasir Belengkong, Kabupaten Passer, Kalimantan Timur pada Juli 1972. Nama Dayak tersermat di belakang nama panggilannya lantaran ia kerap mengenakan pakaian adat suku Dayak ketika melakukan praktik pengobatan.
Bukan hanya pakaiannya, Ida bahkan juga mengenakan aksesoris kepala khas masyarakat Dayak. Ketika melakukan pengobatan Ida Dayak biasanya akan memulai dengan melafalkan kalimat tauhid Lailahaillallah dan basmalah.
Pelafalan kalimat tauhid dan basmalah ini dilakukannya untuk menunjukkan bahwa kesembuhan hanya berasal dari Allah SWT. Diketahui Ibu Ida Dayak kini telah berusia 51 tahun dan menganut agama Islam.
Karena viralnya jasa yang ditawaran, tidak heran jika banyak orang yang datang ketika Ibu Ida Dayak membuka praktik pengobatan, bahkan antrian pasiennya bisa sampai ribuan dalam sekali kedatangan.
Karena kemampuannya yang luar biasa dalam mengobati pasien, Ibu Ida Dayak kerap disebut sebagai wanita sakti. Selama proses penyembuhan Ida Dayak hanya menyentuh bagian tubuh pasien yang sakit.
Ia juga tidak membutuhkan banyak alat untuk membantu mengobati pasien-pasiennya.
Cara Ida Dayak mengobati pasien
Ketika ritual pengobatan, Ida Dayak kerap menggerakan anggota tubuhnya dengan melakukan pemijatan pada bagian tubuh yang merasa sakit atau bermasalah. Ia lantas memberikan olesan minyak berwarna merah atau yang kerap disebut dengan minyak bintang.
Hingga kini penyakit yang telah diobati Ida Dayak bukan ‘kaleng-kaleng’. Ibu Ida Dayak bisa menyembuhkan penyakit biasa hingga penyakit yang terkadang tidak bisa disembuhkan oleh pihak medis.
Misalnya, ia bisa meluruskan tulang yang menonjol dan bengkok tanpa peralatan medis. Biasanya untuk tulang bengkok dan menonjol, Ida Dayak hanya akan melakukan pengurutan dan penarikan sederhana saja.
Bahkan, proses penyembuhan ini hanya berlangsung dalam hitungan menit. Dalam salah satu videonya, Ida bahkan hanya membutuhkan 7 menit untuk menyembuhkan penyakit. Selama ini ide berkeliling dari pasar ke pasar untuk menawarkan pengobatan alternatifnya.
Namun karena kini sudah terkenal, Ida sudah berkeliling ke berbagai wilayah mulai dari Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, dan Papua.
Meski demikian jika Anda ingin melakukan pengobatan alternatif sebaiknya lebih teliti, ya. Karena tidak semua pengobatan alternatif aman untuk dilakukan. Jika perlu, lakukan konsultasi ke dokter terlebih dahulu sebelum menjajal pengobatan alternatif. (Lsn)