- Instagram @justinbieber
Apa Itu Ramsay Hunt Syndrome yang Buat Wajah Justin Bieber Lumpuh Separuh
Jakarta - Justin Bieber mengumumkan pada Jumat (10/6/2022) atau Sabtu (11/6/2022) WIB bahwa dia terpaksa menunda sejumlah konsernya karena terserang Ramsay Hunt Syndrome. Apakah sindrom Ramsay Hunt itu?
Sindrom Ramsay Hunt yang mengakibatkan wajah Justin Bieber lumpuh separuh adalah sekelompok gejala akibat komplikasi herpes zoster.
Menurut situs Mayo Clinic, Ramsay Hunt Syndrome disebabkan oleh virus cacar air. Setelah cacar air sembuh, virus masih hidup di saraf. Bertahun-tahun kemudian, virus itu dapat aktif lagi. Ketika itu terjadi, itu dapat mempengaruhi saraf wajah seseorang.
Ruam herpes zoster terasa sangat menyakitkan. Sindrom Ramsay Hunt dapat mengakibatkan kelumpuhan wajah dan biasanya juga menyebabkan gangguan di telinga yang terinfeksi.
Untuk mencegah kelumpuhan wajah permanen dan tulis, pengobatan sindrom Ramsay Hunt harus segera dilakukan.
Mayo Clinic menuliskan sejumlah gejala sindrom Ramsay Hunt. Dua tanda dan gejala utamanya adalah:
- Ruam merah yang menyakitkan dengan lepuh berisi cairan di dalam dan sekitar satu telinga
- Kelemahan wajah atau kelumpuhan pada sisi yang sama dengan telinga yang terkena.
Biasanya, ruam dan kelumpuhan wajah terjadi secara bersamaan. Terkadang satu bisa terjadi sebelum yang lain. Di lain waktu, ruam tidak pernah terjadi.