- Tangkapan layar Youtube dr. Zaidul Akbar Official / Istock Photo
Tak Perlu Kuras Dompet untuk Beli Skincare Mahal, dr Zaidul Akbar Bilang 2 Bahan Ini Bikin Wajah Glowing dan Natural
tvOnenews.com - dr Zaidul Akbar pendakwah sekaligus praktisi pengobatan sunah Indonesia mengungkapkan 2 bahan alami yang bisa bikin wajah glowing.
Memiliki kulit glowing adalah mimpi banyak orang, khususnya perempuan. Sayangnya, untuk memiliki kulit yang glowing seseorang biasanya diharuskan untuk memiliki skincare mahal atau melakukan perawatan yang tak murah.
Tidak perlu harus repot-repot beli skincare mahal, Anda bisa memiliki kulit glowing dengan bahan-bahan alami yang tentunya bebas dari bahan kimia berbahaya.
dr Zaidul Akbar mengungkapkan tanpa menggunakan skincare, ada sejumlah bahan alami yang murah dan praktis untuk menciptakan kulit wajah sehat dan cantik, kerap banyak orang sepelekan bahan-bahan tersebut.
Dalam sebuah kajian, dr Zaidul Akbar dapat pertanyaan tentang cara mengurangi flek hitam di wajah.
"Mungkin bisa pakai kunyit, kunyit itu kalau teman-teman kasih madu, bubuk kunyit dikasih madu dia bisa bikin glowing juga," tutur dr Zaidul Akbar dari Youtube Bisikancom.
Ilustrasi wajah glowing. (IstockPhoto)