Wakil Menteri Perdagandan, Dyah Roro.
Sumber :
  • dok.Kemendag

Wamendag Dyah Roro Sebut Indonesia Harus Terapkan Trade Remedies

Jumat, 29 November 2024 - 10:30 WIB

“Stagnasi pada PMI tersebut karena adanya kelebihan pasokan negara asal impor yang disebabkan pemberlakuan tarif tinggi oleh negara-negara mitra dagang utama mereka, seperti Amerika Serikat dan Uni Eropa. Selain itu, tuduhan-tuduhan dumping dan subsidi kepada Indonesia juga menjadi salah satu faktor penghambat pertumbuhan industri dalam negeri yang berorientasi ekspor," katanya.

Kondisi ekonomi dunia bergerak sangat dinamis dan menyebabkan tantangan besar bagi para pembuat kebijakan. International Monetary Fund (IMF) memperkirakan pertumbuhan ekonomi global akan mencapai 3,2 persen pada 2025.

IMF juga memperkirakan inflasi global akan menurun menjadi 4,5 persen pada 2025, turun dari 5,9 persen pada 2024.

Sementara itu, dalam aspek perdagangan, WTO memprediksi pertumbuhan volume perdagangan dunia sebesar 2,7 persen pada 2024 dan 3 persen pada 2025.

Dengan didukung oleh dasar ekonomi nasional yang kuat, perekonomian Indonesia masih tumbuh dengan positif, menunjukkan ketahanan ekonomi di tengah stagnasi global, ketegangan geopolitik, dan konflik regional.

Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal ketiga 2024 mencapai 4,9 persen dan diharapkan dapat mencapai 5 persen di akhir tahun ini.

Roro juga menekankan bahwa kegiatan perdagangan Indonesia menunjukkan hasil yang baik. Surplus neraca perdagangan Indonesia pada September 2024 mencapai 3,26 miliar dolar AS, meningkat dibandingkan surplus Agustus 2024 yang mencapai 2,78 miliar dolar AS.

Peningkatan surplus neraca perdagangan ini terutama berasal dari pertumbuhan surplus di sektor perdagangan nonmigas dan terus berlanjut selama 53 bulan berturut-turut. (ant/nsp)

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral