Mantan Menko Polhukam Mahfud MD.
Sumber :
  • Ist

Mahfud MD Sebut Komitmen Prabowo Jadi Kunci Utama Perang Melawan Korupsi: Hanya Presiden yang Bisa

Kamis, 21 November 2024 - 17:47 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Korupsi masih menjadi momok besar di Indonesia. Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Mahfud Md, menyoroti pentingnya komitmen Presiden Prabowo Subianto dalam pemberantasan korupsi.

Menurutnya, keberanian dan ketegasan presiden adalah harapan terbesar untuk melawan korupsi yang sudah mengakar di berbagai sektor.

“Hanya presiden yang menurut saya bisa betul-betul meningkatkan efektivitas perlawanan korupsi,” kata Mahfud dalam seminar bertajuk “Ragu Kebijakan Pemberantasan Korupsi” yang dipantau dari Jakarta, Kamis (21/11/2024).

Mahfud menilai masyarakat saat ini masih menunggu bukti nyata dari komitmen presiden terhadap pemberantasan korupsi.

Salah satu langkah penting yang diharapkan adalah adanya reformasi dalam tata kelola pemerintahan. Namun, ia mengungkapkan bahwa upaya reformasi tersebut belum terlihat jelas.  

“Pernyataan (Prabowo) oke, harapannya besar dari Pak Prabowo. Sekarang kami menunggu,” tambah Mahfud.

Dalam kesempatan yang sama, Mahfud juga menegaskan bahwa korupsi adalah salah satu "penyakit kronis" bangsa Indonesia.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:06
18:55
09:14
05:52
10:14
01:07
Viral