Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, pamer kedekatannya dengan salah satu orang terkaya di dunia, Ray Dalio, yang diundang ke Indonesia..
Sumber :
  • Instagram @luhut.pandjaitan

Sosok Ray Dalio, Konglomerat Dunia yang Dipamerkan Luhut Punya Harta Rp238 Triliun: Pernah Kirim Kapal Canggih ke Indonesia

Senin, 2 September 2024 - 02:07 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, memamerkan kedekatannya dengan Ray Dalio, salah satu tokoh investasi paling berpengaruh di dunia.

Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya pada Minggu, 1 September 2024, Luhut menceritakan awal perkenalannya dengan Dalio yang terjadi pada tahun 2021 di Abu Dhabi.

Luhut menuturkan bahwa Ray Dalio adalah pendiri Bridgewater Associates, hedge fund terbesar di dunia yang mengelola dana sebesar 124 miliar dolar Amerika Serikat (AS).

Berdasarkan data Forbes tahun 2024, Dalio berada di peringkat ke-124 orang terkaya dunia dengan kekayaan senilai 15,4 miliar dolar AS atau setara Rp238,7 triliun (kurs Rp15.500).

Tidak hanya dikenal sebagai investor sukses, Dalio juga aktif memberikan pandangan mengenai perkembangan ekonomi global, menjadi penasihat kebijakan di berbagai negara, dan terlibat dalam berbagai kegiatan filantropi.

Menko Luhut mengungkapkan bahwa hubungan baik yang terjalin dengan Dalio telah membawa salah satu kapal eksplorasi dan penelitian ilmiah milik Dalio, OceanX, ke Indonesia pada Mei hingga Agustus 2024. 

"Perkenalan tersebut saya rawat dengan baik sehingga pada Mei sampai Agustus 2024 yang lalu, Ray mengirim kapal eksplorasi dan penelitian ilmiah OceanX miliknya ke Indonesia," tulis Luhut di akun @luhut.pandjaitan, dikutip Senin (2/9/2024).

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral