Ilustrasi - Smelter milik Aneka Tambang (Antam).
Sumber :
  • Antam

Catat Kinerja Solid, Antam Siap Akuisisi Smelter Nikel Milik Tsingshan Group untuk Perkuat Posisi di Industri EV

Rabu, 28 Agustus 2024 - 16:05 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam, perusahaan tambang milik negara, tengah mempersiapkan langkah besar dengan rencana mengakuisisi smelter milik anak perusahaan Tsingshan Holding Group, raksasa baja tahan karat asal China.

Langkah ini merupakan bagian dari strategi Antam untuk memperkuat posisinya dalam hilirisasi mineral dan mendukung pengembangan industri baterai kendaraan listrik (EV) di Indonesia.

Rencana akuisisi ini dijelaskan oleh Direktur Utama Antam, Nicolas Kanter, dalam presentasi publik yang dilakukan pada Selasa (27/8).

Menurut Kanter, pengambilalihan smelter pemrosesan nikel milik Tsingshan Group akan menjadi langkah krusial dalam mewujudkan visi perusahaan sekaligus mendukung agenda hilirisasi yang tengah didorong oleh pemerintah Indonesia.

"Untuk mewujudkan hilirisasi mineral dan mendukung pengembangan ekosistem baterai EV di Indonesia, Antam berencana mengakuisisi smelter pemrosesan nikel milik Tsingshan Group," ungkap Nico Kanter di acara Public Expose, dikutip Rabu (28/8/2024).

Kanter menambahkan bahwa akuisisi ini tidak hanya akan meningkatkan kapasitas pengolahan nikel Antam, tetapi juga memperkuat rantai pasok domestik, yang pada akhirnya mempercepat pengembangan industri baterai EV di dalam negeri.

Penguasaan smelter tersebut akan memberi Antam akses lebih luas terhadap teknologi pemrosesan nikel yang lebih canggih, serta meningkatkan kemampuan perusahaan dalam memenuhi permintaan pasar yang terus berkembang.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral