Enuh Nugraha lulusan ITB yang hidup menggelandang akhirnya dijemput teman kuliah, mengingat-ingat sambil teteskan air mata.
Sumber :
  • Galih Manunggal-tvOne

Enuh Nugraha Lulusan ITB yang Hidup Menggelandang Akhirnya Dijemput Teman Kuliah, Mengingat-ingat Sambil Teteskan Air Mata

Jumat, 10 November 2023 - 13:59 WIB

Usai dijemput, Enuh rencananya akan langsung diperiksa di Bandung. Selanjutnya, Enuh akan dibawa ke rumah sakit atau panti rehab kejiwaan di Bandung.

“Salah satu saudara Enuh yang dari Sumedang juga akan bertemu di Bandung nanti. Sementara dari pihak keluarga meminta bantuan alumni ITB untuk mengurus dan merawat Enuh,” imbuh Irfan.

Sukaryo Adiputra pemilik akun YouTube Sinau Hurip yang menemukan Enuh berharap Enuh segera mendapatkan pengobatan secara medis.

Adi berharap agar Enuh dimasukkan ke rumah sakit kejiwaan dan ia berharap Enuh bisa sembuh.

"Lega. Alhamdulillah senang banget dan besok Enuh sudah akan ketemu psikiatri untuk diagnosa lebih lengkapnya seperti apa dan nanti ada tindakan-tindakan medis lanjutan,” terang Adi.  

Adi menemukan Enuh di Jalan Lingkar Demak sekitar sebulan lalu. Sebelum mengunggah videonya ke YouTube, ia sempat mengunggah di story WA-nya.

Setelah itu, banyak orang mencari sosok Enuh termasuk alumni ITB hingga ditemukan sekarang. (gml/nsi)

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral