- Tim TvOne/Zulfahmi
Pasca Banjir Medan, Warga Resah Kondisi Tanggul Sungai Belawan Mulai Jebol
"Alhamdulillah tidak seperti yang dulu, cuma yang namanya trauma pasti ada, kalau sudah naik aja airnya kita sudah cemas, peralatan di rumah sudah langsung dinaikan ke tingkat lantai dua," tambahnya.
Kondisi tanggul aliran Sungai Belawan yang mulai rusak tergerus air, membuat warga kawatir akan terjadi banjir besar. Warga perbaiki tanggul dengan alat seadanya dari swadaya masyarakat.
“Tanggul ini sudah riskan, sudah tipis, jadi kami swadaya bersama warga di sini menimbun pakai karung," paparnya.
Warga yang tinggal tak jauh dari sungai tersebut, berharap adanya perhatian dari pemerintah setempat.
"Kita mohon ya kepada pemerintah membantu, kita kawatirnya jika sungai besar meluap akan mengalir ke anak sungai. Kondisi perumahan di sini dikelilingi aliran sungai dan kondisi tanggul di pinggiran anak sungai ini sudah mengkawatirkan sekali," tutupnya. (Zul/Nof)