- tim tvone/Pujiansyah
Viral, Pasangan Mempelai di Lampung Melangsungkan Resepsi Pernikahan Saat Banjir
Sulis pun tidak pernah menduga sebelumnya musibah banjir bakal terjadi di momen terindah dalam hidupnya. Sedangkan undangan sudah terlanjur disebar sepekan sebelumnya.
"Banjir bandang luapan Sungai Way Semaka mulai masuk tarub dan semakin besar hingga alat-alat masak pun ikut terbawa derasnya air," jelasnya.
Panitia berusaha mengamankan perlengkapan di tempat aman, meja prasmanan pun di pindah di pintu masuk yang lebih tinggi. Tampak suasana undangan dan keluarga duduk di kursi di atas air. Untuk duduk di pelaminan, kedua pengantin harus digendong agar busana pengantin tidak basah.
"Kedalaman air di dalam tarup hingga sepinggang orang dewasa hingga malam hari. Namanya musibah banjir dari alam, ya kami juga tidak bisa apa-apa," ucapnya.
Sementara itu, Susi salah tamu undangan asal Wonosobo dan rekan rekannya ikut prihatin. Ia terpaksa datang sehari setelah resepsi pernikahan. Ia pun tidak berani menerobos derasnya air di jalan hingga 50 centimeter.
"Saya tidak bisa hadir ke resepsi pernikahan karena banjir. Motor pada mogok. Tiba-tiba motor saya mogok ditengah jalan," kata Susi.
Susi pun meminta kepada pemerintah daerah setempat untuk mengatasi musibah banjir ini agar tidak terus terjadi setiap tahun disaat musim hujan. "Harapannya ke depan semoga tidak ada banjir lagi. Mohon banget diatasi dan penanggulangan bencana agar banjir tidak terus terulang," harapnya. (Puj/ito)