AKP Ryanto Ulil Anshar (korban).
Sumber :
  • Andri

Jenazah Kasat Reskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Diterbangkan ke Makassar, Korban Penembakan Antar Polisi

Jumat, 22 November 2024 - 16:17 WIB

Padang, tvOnenews.com –  Jenazah Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ryanto Ulil Anshar korban penembakan sesama rekannya diterbangkan ke kampung halamannya di Makassar, Sulawesi Selatan hari ini.

Pelepasan jenazah perwira menengah ini dipimpin langsung oleh Kapolda Sumbar, Irjen Pol Suharyono di RS Bhayangkara, Kota Padang, Jumat (22/11/1014).

Kapolda menyampaikan, pemulangan jenazah ini berdasarkan permintaan dari keluarga korban. “Untuk jenazah akan dipulangkan ke Makassar. Hal ini juga merupakan permintaan orang tua terutama sang ibunda almarhum,” tutur Kapolda

Untuk itu, siang ini, rombongan pengantar jenazah menuju Makassar sudah bertolak menuju Bandara Internasional Minangkabau. “Utama sekali kami turut berbela sungkawa. Kami tidak menyangka hal ini akan terjadi di institusi Polri,” tambahnya.

Saat ini pihak Polda Sumbar masih melakukan pendalaman dan penyidikan lebih lanjut atas peristiwa ini.

Pelaku penembakan antar polisi terjadi pada Jumat (22/11/2024) di Kabupaten Solok Selatan Sumatera Barat (Sumbar).

Pelaku penembakan merupakan Kabagops Polres Solok Selatan berinisial DI, dengan korban yang merupakan Kasat Reskrim Solok Selatan AKP Ryanto Ulil Anshar.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral