Paslon Gubernur Herman Deru Cik Ujang usai mendaftar ke KPU Sumsel..
Sumber :
  • tim tvOne/Pebri

Herman Deru-Cik Ujang Paslon Gubernur dan Wagub Sumsel Pertama yang Mendaftar ke KPU

Selasa, 27 Agustus 2024 - 16:30 WIB

Palembang, tvOnenews.com - Bakal calon Gubernur dan Wagub Sumsel, Herman Deru-Cik Ujang pasangan pertama yang mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumsel, Selasa (27/8/2024).

Dikawal ribuan pendukungnya dan menaiki mobil Jeep terbuka serta diarak oleh motor gede pasangan HDCU ini tiba di KPU Sumsel pukul 11.14 WIB. 

"Hari ini kami menyerahkan persyaratan dan Insya Allah sesuai dengan peraturan KPU dan kami menjadi pasangan pertama yang mendaftar ke KPU Sumsel," ujar Herman Deru usai pendaftaran di Kantor KPU Sumsel. 

Ia juga menjelaskan alasan utama HDCU mendaftar di hari pertama adalah agar dapat menyelesaikan tahapan-tahapan ini dengan cepat, baik, dan tepat waktu. 

"Dengan mendaftar lebih awal, jika ada koreksi atau masalah kami masih memiliki waktu untuk memperbaikinya. Oleh karena itu, kami memilih untuk menjadi yang pertama," katanya. 

Menurutnya, pendaftaran Pilkada tahun ini tidak ada perubahan sama sekali dari tahun sebelumnya dan lihat sendiri tadi yang mengantar ke KPU sangat luar biasa.

"Tidak ada perubahan mekanismenya, sama seperti tahun sebelumnya," ungkapnya. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral