Pelantikan komisioner KIP Aceh Barat oleh Bupati Aceh Barat, Mahdi Efendi.
Sumber :
  • Tim TvOne/Chaidir Azhar

Lima Komisioner KIP Aceh Barat Dilantik, Pj Bupati Minta dalam Pemilu Komisioner Bisa Bertanggung Jawab pada Tuhan

Jumat, 14 Juli 2023 - 08:11 WIB

Aceh Barat, tvonenews.com - Bupati Aceh Barat, Mahdi Efendi mengambil sumpah dan melantik 5 orang komisioner Komisi Independen Pemilihan (KIP) periode 2023 sampai dengan 2028. Berlangsung di aula Cabang Dinas Pendidikan (Cabdisdik) Aceh, Gampong Lapang, Kecamatan Johan Pahlawan, Kamis, (13/7/2023).

Lima orang yang dilantik yakni, dua orang incumbent yang terpilih kembali Teuku Novian Nukman dan Saktian, serta tiga pendatang baru Giyanto, Safrianto serta satu orang perempuan Cici Darmayanti. Mereka pun dituntut untuk profesional dan transparan dalam menjalankan fungsinya sebagai penyelenggara Pemilihan Umum (Pemili) 2024 mendatang.

”Semoga mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawab secara profesional dan independen, serta mengemban amanah sebaik baiknya sesuai dengan aturan yang berlaku. KIP harus mampu menjawab keinginan masyarakat akan pelaksanaan Pemilu berkualitas, bermartabat dan dapat dipertanggungjawabkan,” kata Mahdi sata memberi sambutan.

Mahdi menyebut, para anggota KIP ini akan diminta pertanggungjawaban oleh negara dalam pelaksanaan Pemilu dan Pilkada. Sebab itu, perlu ditekankan bahwa komunikasi dan koordinasi menjadi tombak utama dalam suksesnya pesta demokrasi secara serentak di seluruh Indonesia.

”Bukan hanya bertanggung jawab kepada negara melainkan juga kepada Allah SWT. Pemerintah siap mendukung suksesnya, kunci suksesnya pesta demokrasi adalah komunikasi serta solidaritas antar seluruh elemen yang terlibat, kami menyampaikan pesan, diharapkan KIP dapat melaksanakan program dan anggaran sesuai dengan petunjuk dan jadwal yang telah ditetapkan,” jelasnya.

Mahdi meminta, setiap anggota KIP agar terbebas dari kepentingan politik saat menjalankan tugasnya. Sebab, bicara pesta demokrasi yang bersih dan adil tentulah harus dipastikan bahwa penyelengara tidak terikat dengan berbagai warna tertentu.

”Setiap anggota KIP dapat menjadi pribadi yang amanah serta terbebas dari segala kepentingan politik, senatiasa menjalin komunikasi dengan Pemda dan masyarakat agar pemilu demokratis,” tandasnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral