Anggota DPR RI Robert Rouw beserta rombongan saat berkunjung ke kantor Basarnas di Palembang.
Sumber :
  • Tim TvOne/Rizal

Basarnas Palembang Kekurangan Personel dan Peralatan

Jumat, 16 Juni 2023 - 09:34 WIB

Bukan hanya persoalan itu saja, Robert juga mengatakan akan berkirim surat ke komisi II agar kantor Basarnas ini dapat di-upgrade.

"Kita akan mendorong dan juga bersurat  ke komisi II, nanti komisi II akan surat ke Kemendagri untuk meningkatkan kantor-kantor yang ada di seluruh Indonesia ini termasuk yang di Palembang ini. Kita minta di-upgrade karena kantor SAR Palembang ini sebagai penyangga untuk Provinsi-Provinsi yang ada di sekitarnya jadi perlu ditingkatkan," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Basarnas Palembang Hery Marantika membenarkan bahwa ada beberapa kendala-kendala yang ada di kantornya seperti kekurangan personel dan peralatan.

"Kendala seperti personel, kemudian dari jumlah peralatan. Kalau peralatan sendiri sudah, namun jumlahnya yang perlu ditambah," ungkapnya.

Dengan adanya kunjungan komisi V ini, dia berharap ada kemajuan dan dapat dirasakan oleh warga di Sumsel.

"Awal yang baik untuk kemajuan Kantor SAR Palembang untuk lebih maju lagi dan pada akhirnya bisa betul-betul dirasakan manfaatnya untuk masyarakat Sumsel," ungkapnya.(srl/haa)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
11:12
01:42
08:26
02:22
03:19
05:01
Viral