- Antara
Viral Kata-Kata Gubernur Lampung Arinal Soal Intimidasi Ortu TikToker Bima: Tanya Saja, Kamu itu!
Jakarta, tvOnenews.com - Momen reaksi Gubernur Lampung Arinal Djunaidi saat ditanya soal intimidasi kepada orang tua TikToker Bima Yudho menjadi viral.
Pasalnya, orang nomor satu di Lampung itu tampak ketus saat memberikan jawaban.
Cuplikan video terkait respons Gubernur Arinal itu sendiri salah satunya dibagikan oleh akun Twitter @yusufdumdum.
"Ditanya soal intimidasi terhadap orang tua Bima, Gubernur Lampung: Ya tanya aja sama orang tuanya Bima, kau ini!" tulis akun ini dilihat Rabu (19/4/2023).
Mulanya wartawan menanyakan kebenaran terkait apakah Gubernur Arinal benar melakukan intimidasi kepada orang tua Bima, seperti yang diceritakan Bima dalam curhatannya.
"Terkait pemberitaan nasional Pak Gub, terkait Gubernur Lampung sempet melakukan intimidasi kepada orang tua Bima, tanggapannya gimana pak? Yang beredar saat ini pak Gub?" tanya seorang wartawan.
Mendengar itu, Arinal justru langsung memberikan jawaban yang ketus.
"Ya tanya aja sama orang tuanya Bima, kamu itu," jawab Gubernur Arinal.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung mengklaim tidak ada tindakan intimidasi terhadap pegiat media sosial (medsos) Tiktok Bima Yudho Saputro yang memberikan kritik atas kerusakan infrastruktur di daerahnya.
"Ya persoalan itu hanya asumsi, saya tidak mau berkomentar lebih lanjut. Bila ada yang ingin memberikan aspirasi silahkan, namun harus disertai bukti," kata Arinal.
Sebelumnya diketahui di media sosial ramai beredar mengenai sejumlah konten dari salah seorang pegiat media sosial asal Lampung.
Yang menyuarakan aspirasinya melalui kritik atas sejumlah persoalan di daerahnya, salah satunya mengenai infrastruktur yang belum terbangun secara maksimal dalam menunjang kenyamanan masyarakat. (ebs)