Lava Pijar Gunung Api Ili Lewetolok.
Sumber :
  • Oktavianus Fredi Koban

Waspada, Gunung Api Ili Lewotolok Erupsi Semburkan Lava Pijar Setinggi 400 Meter

Selasa, 17 Januari 2023 - 01:01 WIB

Lembata, tvOnenews.com - Berstatus Waspada, Gunung Api Ili Lewotolok di Pulau Lembata, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur, Senin (16/1/2023) sekitar pukul 20.55 Wita,  kembali erupsi, dengan melontarkan lava pijar setinggi 400 meter dari puncak gunung.

"Malam ini Gunung Api Ili Lewotolok kembali erupsi dengan melontarkan lava pijar setinggi 400 meter" kata Kepala Pos Pangamat Gunung Api Ili Lewotolok, Stanislaus Arakian, kepada tvOnenews, Senin (16/1/2023) malam. 

Arakaian menjelaskan, erupsi malam ini disertai dengan gemuruh lemah dan Kolom abu teramati berwarna putih hingga kelabu dengan intensitas sedang hingga tebal condong ke arah tenggara. Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 29.9 mm dan durasi ±  42 detik.

"Letusan disertai gemuruh lemah dan teramati sinar api di puncak," jelasnya.

Saat ini, lanjut Arakian, walaupun status Waspada, masyarakat di sekitar G. Ili Lewotolok maupun pengunjung, pendaki, wisatawan agar tidak memasuki dan tidak melakukan aktivitas di dalam wilayah radius 2 km dari pusat aktivitas G. Ili Lewotolok, dan masyarakat Desa Lamawolo, Desa Lamatokan, dan Desa Jontona agar selalu mewaspadai potensi ancaman bahaya dari guguran/longsoran lava dan awan panas dari bagian timur puncak/kawah G. Ili Lewotolok.

"Selain itu, masyarakat yang bermukim di sekitar lembah atau aliran sungai-sungai yang berhulu di puncak Gunung. Ili Lewotolok puj agar selalu mewaspadai potensi ancaman bahaya lahar yang dapat terjadi terutama di saat musim hujan yang masih terjadi seperti saat ini,"  terang Arakian. (ofk/ade)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral