sejumlah kafe makanan dan minuman, diduga langgar ijin.
Sumber :
  • tim tvone - mahrus

Timbulkan Kegaduhan, Sejumlah Cafe Makanan dan Minuman Diduga Langgar Operasional Perijinan

Senin, 20 Juni 2022 - 18:16 WIB

Lamongan, Jawa Timur - Sejumlah kafe makanan dan minuman di Kabupaten Lamongan diduga melanggar operasional perijinan. Pasalnya, kafe yang awalnya berizin hanya menjual makanan dan minuman, diduga menyediakan dan menjual minuman keras, hingga ada yang menyediakan hiburan live DJ.

Karena tidak sesuai dengan operasional dan protes sejumlah warga, Komisi A DPRD Kabupaten Lamongan berencana akan memanggil lima dinas di lingkup Pemerintah Kabupaten Lamongan soal keberadaan cafe yang dinilai meresahkan dan mengganggu ketentraman masyarakat tersebut.

Keempat dinas tersebut yakni, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Satpol PP, Dinas Perindustrian, dan Perdagangan (Disperindag), serta Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) dan Bagian Hukum.

“Pemanggilan dinas tersebut, sebagai upaya untuk menindaklanjuti pengaduan atas keberadaan cafe yang dinilai meresahkan masyarakat,” ujar kata Ketua Komisi A DPRD Lamongan Hamzah Fansyuri.

Untuk diketahui bahwa, pengaduan tersebut berisi tentang salah satu cafe di kawasan Lamongan Kota yang menggelar aktivitas live DJ, yang diduga menjual dan menyajikan minuman beralkohol. Suara dari musik live DJ tersebut menimbulkan kegaduhan atau menggangu kenyamanan masyarakat di lingkungan setempat.

"Kita kemarin itu, membahas perizinan cafe yang diadukan masyarakat sekitar," kata Hamzah Fansyuri, Senin (20/6).

Diungkapkan Hamzah, dari pembahasan itu, pihaknya memperoleh hasil bahwa cafe itu hanya mengantongi izin menjual makanan dan minuman, tanpa adanya izin tempat hiburan atau karaoke. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral