Upacara Penurunan Bendera HUT RI Ke 79 di Grahadi.
Sumber :
  • Tim tvone - Tim tvone

Niken Salindry Ramaikan Upacara Penurunan Bendera HUT Ke 79 Kemerdekaan RI di Gedung Grahadi Surabaya

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 18:44 WIB

Surabaya, tvOnenews.com - Pemerintah Provinsi Jawa Timur, menggelar upacara penurunan bendera, Sabtu sore (17/8), di halaman Gedung Grahadi Surabaya. Tak jauh beda dengan upacara detik-detik kemerdekaan yang digelar pada pagi harinya, upacara penurunan bendera juga berlangsung khidmat, dengan berbagai nuansa budaya nusantara melalui kostum yang dikenakan oleh para peserta upacara. 

Jika pada upacara detik-detik kemerdekaan pagi hari dihadiri oleh 500 undangan peserta, pada upacara penurunan bendera sore ini, sedikitnya 750 peserta hadir.

Dimulai pada pukul 16.00, upacara penurunan bendera dibuka dengan penampilan sendratari Expedition of MADA, dengan mengusung tema "Jejak Penjelajah Nusantara".

Jika pada upacara detik-detik peringatan HUT kemerdekaan dimeriahkan oleh penampilan penyanyi Difarina Indra, pada upacara penurunan bendera ini, penyanyi Niken Salindri menghibur peserta upacara serta masyarakat yang juga dilibatkan dalam upacara HUT kemerdekaan RI ke 79 ini. 

Penampilan Niken Salindry, sebelum dimulainya upacara penurunan bendera, menghibur masyarakat dan peserta upacara, menghipnotis seluruh peserta dengan suara merdunya. 

Sementara itu, dengan mengenakan baju adat khas kabupaten Magetan, upacara penurunan bendera yang dimulai pada pukul 17.00, dipimpin oleh inspektur upacara Adhy Karyono selaku Pj Gubernur Jawa Timur. Upacara berlangsung khidmat hingga akhir acara. 

Upacara juga dihadiri oleh jajaran forkopimda, serta masyarakat. Sebagai bentuk penghargaan, Pj Gubernur Jawa Timur, juga membagikan 9 sepeda kepada peserta upacara dengan kostum adat daerah yang paling menarik. (sha/hen)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:54
07:23
04:18
05:59
01:56
05:46
Viral