Muhammad Anwar Iskandar.
Sumber :
  • IST

Pesan Ketua Umum MUI dalam Silaturahim Syawal LDII Jawa Timur

Minggu, 28 April 2024 - 23:57 WIB

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga kebersamaan, memperkuat persatuan, dan mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan dalam membangun bangsa yang berdaulat dan sejahtera. Dengan sikap saling menghargai dan bekerja sama, kita dapat mengukir masa depan yang lebih baik bagi generasi mendatang,” tutupnya.

Sementara itu, Ketua Umum DPP LDII, KH. Chriswanto Santoso menyampaikan ucapan syukur atas capaian yang telah dicapai oleh Jawa Timur, khususnya dalam aspek pemerintahan yang telah memberikan kontribusi nyata bagi kesejahteraan masyarakat.

“Kami sangat bangga dengan prestasi yang telah diraih oleh Provinsi Jawa Timur, terutama dalam konteks pemerintahan yang berkinerja sangat baik. Dalam tiga tahun berturut-turut, Jawa Timur menjadi satu-satunya provinsi yang meraih anugerah dari Presiden Republik Indonesia atas kinerja yang sangat baik,” ungkapnya.

Menyoroti keberhasilan tersebut, KH. Chriswanto Santoso juga menyampaikan pentingnya stabilitas politik dan keamanan dalam menjaga kerukunan dan kebahagiaan masyarakat, terutama dalam konteks pelaksanaan demokrasi yang aman dan kondusif.

“Pelaksanaan demokrasi yang lancar dan kondusif merupakan pondasi penting bagi stabilitas negara. Hal ini juga tercermin dalam pelaksanaan bulan Puasa Ramadan dan perayaan hari raya Idul Fithri 1445 H yang berjalan dengan lancar. Kami yakin, stabilitas politik dan keamanan yang terjaga akan memberikan kontribusi positif bagi pembangunan Jawa Timur,” tambahnya.

Ia berbangga dengan sinergi antara ulama dan umarah dalam menjaga keutuhan dan kemajuan Jawa Timur, “Sinergi antara ulama dan umarah bukan hanya sekedar kolaborasi, namun telah menjadi penyatu yang kuat dalam memajukan Jawa Timur menuju sejahtera,” ungkap KH. Chriswanto Santoso.

Ia meyakini kerja sama yang erat antara ulama, umara, dan pemerintah akan semakin menguatkan upaya pembangunan dan kesejahteraan bagi masyarakat Jawa Timur.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral