Peringatan International Woman’s Day.
Sumber :
  • Tim tvone - tim tvone

Peringati International Woman’s Day, Khofifah Jabarkan Tiga Modal Penting bagi Perempuan untuk Wujudkan Kemajuan Bangsa

Sabtu, 9 Maret 2024 - 14:40 WIB

Surabaya, tvOnenews.com - Khofifah Indar Parawansa mengajak seluruh elemen untuk turut serta dalam meningkatkan kualitas SDM perempuan, untuk mempercepat kemajuan di segala lini. Hal itu secara khusus disampaikan Ketua Umum PP Muslimat NU di peringatan International Woman’s Day.

Ajakan Khofifah tersebut juga berseiring dengan tema yang diangkat PBB dalam International Woman’s Day tahun ini yaitu “Invest in Women. Accelerate Progress" yang artinya Berinvestasi pada Perempuan untuk Mempercepat Kemajuan.

“Makna dari tema ini begitu dalam. Bagaimana perempuan merupakan kunci dari sebuah kemajuan. Yang artinya jika kita ingin tercapai suatu kemajuan dalam sebuah aspek, maka kuncinya ada pada di pembangunan dan pemberdayaan perempuan. Maka kualitas SDM seorang perempuan menjadi kunci suksesnya kemajuan bangsa,” imbuh Gubernur perempuan pertama Jatim ini.

Terlebih saat ini kesetaraan perempuan dengan laki-laki telah meningkat di semua lini. Hal ini membuat peran perempuan di segala sektor saat ini juga semakin besar. 

“Di Jawa Timur sendiri Indeks peningkatan capaian Indeks Pembangunan Gender (IPG) juga terus meningkat. Dari 91,67 tahun 2021 menjadi 92,08 di tahun 2022. Begitu juga indikator Indeks Pemberdayaan Gender (IDG) Provinsi Jawa Timur juga terus meningkat. Dari sebesar 74.42 tahun 2022 dibandingkan 72.36,” tegasnya.

“Sangat selaras dengan Indek Ketimpangan Gender (IKG) yang terus menurun dari 0.460 tahun 2021 menjadi 0.440 tahun 2022. Artinya bahwa kesetaraan perempuan di segala lini di Jatim juga terus terbangun,” imbuhnya.

Dengan kondisi perempuan sudah banyak mengisi ruang-ruang pembangunan, maka Khofifah mengingatkan bahwa kualitas SDM perempuan yang harus terus dikembangkan. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral