PJ Bupati Probolinggo tanggapi jalan rusak akibat Proyek Tol Paspro.
Sumber :
  • m syahwan

Jalan Rusak Akibat Proyek Tol Paspro, PJ Bupati Probolinggo: PT Waskita Karya Harus Segera Perbaiki

Kamis, 26 Oktober 2023 - 12:12 WIB

Probolinggo, tvOnenews.com - Pascapembangunan proyek Tol Paspro, menyisakan banyak masalah pada masyarakat. Salah satunya jalan Desa Pendil dan Pajurangan di Kabupaten Probolinggo, yang mengalami kerusakan parah. Bahkan, sampai saat ini belum segera diperabaiki. 

Herman, warga Desa Pendil mengatakan, seharusnya pihak terkait, segera memperbaiki jalan yang rusak akibat aktivitas pembangunan proyek Tol Paspro.

"Jangan seenaknya sendiri ya, masyarakat di sini sangat mendukung pelaksanaan proyek objek vital nasional. Namun caranya jangan begitu, sudah selesai kemudian diabaikan," katanya.

Kerusakan pada kedua jalan desa tersebut, sangat mengganggu aktivitas masyarakat Desa Pendil dan Pajurangan. Karena selama ini menjadi satu-satunya jalan utama untuk penghubung antar desa yang ada.

"Ya pasti sangat mengeluh, karena dampak jalan rusak yang tak segera dibangun menimbulkan debu yang bertebaran dan rawan terjadinya kecelakaan," imbuhnya.

Hal senada juga diutarakan oleh Iksan, pedagang bakso keliling. Ia mengatakan, memang sudah lama kedua jalan Desa Pendil dan Pajurangan rusak tak ada perbaikan, padahal Proyek Tol Paspro sudah selesai.

"Saat melintas di sepanjang jalan Desa Pendil harus pelan-pelan mas, takut dagangan bakso saya yang ada di atas motor bisa tumpah," ucapnya.

Sementara itu, saat dikonfirmasi tvOnenews.com PJ Bupati Probolinggo Ugas Irwanto menyampaikan, Pemkab Probolinggo sangat mendukung pembangunan proyek Tol Paspro sesuai target waktu yang sudah ditentukan oleh pemerintah pusat. 

"Pemerintah daerah sangat merespons pembangungan Obyek Vital Nasional, tapi harus diperhatikan juga aspek-aspek lain yang berhubungan langsung dengan kehidupan masyarakat banyak. PT Waskita Karya harus segera memperbaiki jalan yang rusak usai digunakan, agar masyarakat tidak menganggap kinerja Pemkab Probolinggo tidak peduli atau terkesan membiarkannya," tegasnya, Kamis (26/10).

Lebih lanjut, Ugas menambahkan, memang perlu diingatkan apabila ada yang tidak beres dalam upaya mendukung percepatan pembangungan Kabupaten Probolinggo saat ini.

"Terimah kasih, pada masyarakat penggiat anti korupsi yang telah memperingatkan pada pihak terkait tentang tanggungjawab jalan yang rusak di Desa Pendil dan Pajurangan," pungkasnya.

Diketahui jika pembangunan proyek Tol Paspro seksi 4A (Probolinggo Timur-Gending) sudah selesai pada Maret 2023 lalu. Maka PT Waskita Karya (Persero), sebuah perusahaan BUMN yang bergerak di bidang kontruksi itu, jangan sampai merugikan pihak lain. (msn/far)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral