Barang bukti kasus investasi ATG yang disita.
Sumber :
  • edi cahyono

Kasus Robot Trading ATG Wahyu Kenzo akan Disidangkan, Kajari Malang Tunjuk Tujuh JPU

Selasa, 25 Juli 2023 - 16:54 WIB

Malang, tvOnenews.com - Perkara Investasi Robot Trading ATG telah dilimpahkan ke Kejari Kota Malang dari Bareskrim Polri. Ada dua nama yang terlibat kasus tersebut, mereka adalah Wahyu Kenzo, Founder ATG dan Bayu Walker selaku operator IT Robot Trading ATG.

Kini, dalam waktu dekat, perkara kasus investasi bodong robot trading Auto Trade Gold (ATG) akan segera disidangkan.

Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Malang terus menyempurnakan berkas dakwaan. Apabila telah sempurna, maka JPU segera melimpahkan berkas tersebut ke Pengadilan Negeri Kelas I A Malang (PN Malang) untuk segera disidangkan.

Kasi Intel Kejaksaan Negeri Kota Malang, Eko Budisusanto, SH., MH, saat dikonfirmasi awak media, membenarkan hal tersebut.

"Sebenarnya, berkas dakwaan sudah selesai. Cuma kami teliti lagi lebih detail, karena barang bukti dalam perkara tersebut juga banyak. Setelah sempurna, maka berkas dakwaan segera kami limpahkan ke PN Malang untuk segera disidangkan," ujarnya kepada awak media, Selasa (25/7).

Dirinya juga menerangkan, bahwa pimpinan Kejari Kota Malang telah menunjuk sejumlah jaksa untuk menjadi Jaksa Penuntut Umum (JPU) dalam perkara kasus ATG tersebut.

"Sebanyak tujuh JPU telah disiapkan. Dan saat ini, kami masih terus mematangkan dan menyempurnan berkas dakwaannya," pungkasnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral