- Tim tvOne - Sonik Jatmiko
Mayat Lelaki Tanpa Identitas Ditemukan Tersangkut di Bendung Gerak Serayu Banyumas
Banyumas, Jawa Tengah - Sosok mayat lelaki ditemukan tersangkut di jaring pembuangan atau intake Bendung Gerak Serayu, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah pada Kamis (19/1/2023). Jasad tanpa identitas kemudian langsung dievakuasi untuk penyelidikan kepolisian.
Jasad kali pertama ditemukan oleh petugas bendung. Saat akan mengangkat jaring, sosok mayat itu sudah dalam posisi tersangkut.
"Kami mendapat informasi awal, mayat sudah tersangkut di jaring," ujar Kepala BPBD Kabupaten Banyumas, Budi Nugroho, Kamis (19/1/2023).
Pihaknya lalu menurunkan tim untuk melakukan evakuasi. Dibantu petuas kepolisan dan TNI, jenazah lalu dibawa tepi Serayu.
Jasad kemudian diperiksa oleh tim Inafis Polresta Banyumas. Dipastikan tidak ada identitas yang melekat di tubuh mayat.
Kasatreskrim Polresta Banyumas, Kompol Agus Supriyadi mengungkap, usai pemeriksaan, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan fisik. Dugaan kuat, penyebab kematian karena tenggelam.
"Jenazah diduga merupakan korban tenggelam," jelasnya.