Bripka Sarno sukses merubah lahan kosong menjadi kebun sayuran, Senin (16/1/2023)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Wahyu Kurniawan

Kisah Bripka Sarno, Sulap Lahan Kosong di Kebumen jadi Kebun Produktif untuk Warga

Senin, 16 Januari 2023 - 17:22 WIB

"Lalu ada program ketahanan pangan, selanjutnya kami berinisiasi menanam sayuran untuk meringankan masyarakat sekitar mas," lanjutnya menjelaskan. 

Menariknya, lahan yang digunakan untuk bercocok tanam bukan miliknya. Bripka Sarno melihat potensi dari tanah yang lama mangkrak kemudian meminta izin kepada pemilik lahan untuk mengelolanya. 

Dan kemudian ditanami tanaman aneka sayuran seperti mentimun, terong, pare, cabai, dan kangkung.

"Alhamdulillah, 6 bulan sampai 1 tahun kedepan mulai terlihat hasilnya, dan bisa bermanfaat untuk warga sekitar," ucapnya.

Saat ia mulai mengelola lahan dan hasilnya bisa dinikmati masyarakat luas, hati masyarakat di sekitar lingkungannya mulai tergerak. Masyarakat mulai datang ke kebunnya bersama-sama merawat tanaman sayur mayur tersebut.

"Setelah mengetahui hasilnya, mereka jadi semakin semangat. Justru, sekarang warga pada mendukung apa yang saya lakukan," lanjutnya. 

Kini, warga yang menginginkan sayur bisa langsung memetik sayuran segar di kebun yang letaknya persis disamping rumahnya tanpa dipungut biaya.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:45
07:17
09:23
06:24
03:16
02:16
Viral