Apel Pasukan Angkutan Natal dan Tahun Baru 2022/2023 di Stasiun Tawang, Kamis (22/12/2022)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Teguh Joko Sutrisno

KAI Daop 4 Gelar Pasukan Nataru, Terjunkan 341 Petugas Ekstra di Jalur Rel Sepanjang 667 Km

Kamis, 22 Desember 2022 - 13:11 WIB

Semarang, Jawa Tengah - PT Kereta Api Indonesia (Persero) menggelar Apel Pasukan Angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022/2023 di Stasiun Tawang, Kamis (22/12/2022). Apel dipimpin langsung oleh Direktur SDM dan Umum KAI Suparno. 

Apel ini sekaligus memulai dibukanya posko Angkutan Nataru yang akan berlangsung selama 18 hari, dari 22 Desember 2022 s.d 8 Januari 2023.

Direktur SDM dan Umum KAI, Suparno mengatakan untuk meningkatkan keselamatan perjalanan kereta api di masa Angkutan Nataru, KAI Daop 4 Semarang telah menyiapkan 341 petugas, 51 petugas di antara merupakan petugas ekstra.

"Ada 5 petugas pemeriksa jalur ekstra, 18 petugas penjaga pintu perlintasan ekstra, dan 33 petugas daerah rawan. Total 341 petugas disiagakan di seluruh lintas Daop 4 Semarang sepanjang 667 kilometer untuk memantau apabila terjadi rintang jalan atau peristiwa luar biasa hebat (PLH) yang bisa menghambat perjalanan KA," jelas Suparno, Kamis (22/12/2022).

Ia menambahkan, kesiapan KAI mencakup sumber daya manusia, sarana, prasarana, maupun hal lain-lain yang berkaitan dengan pelayanan secara keseluruhan.

Untuk aspek SDM, seluruh petugas operasional seperti masinis dan asisten masinis siap mematuhi SOP. Para petugas frontliner seperti kondektur, prama/prami, dan customer service dipastikan melayani pelanggan dengan sepenuh hati. KAI konsisten memberikan perhatian terhadap keselamatan, keamanan, dan kenyamanan terutama di peak season seperti Angkutan Nataru.

Sebagai langkah pengamanan bagi pengguna jasa kereta api, lamjutnya, KAI Daop 4 Semarang juga telah menyiapkan total 280 petugas pengamanan dari unsur internal dan eksternal perusahaan. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:51
01:25
01:35
03:02
04:12
02:32
Viral