Tamu undangan pernikahan ketua MK dan adik Jokowi.
Sumber :
  • Antara

Detik Detik Akad Nikah Ketua MK dan Adik Jokowi, Sejumlah Pejabat Sudah Hadir

Kamis, 26 Mei 2022 - 09:40 WIB

Solo, Jawa Tengah - Area depan Graha Saba Buana pagi ini tampak sepi karena jalan di depan gedung ditutup total, yang lewat hanya yang berkepentingan di acara pernikahan Ketua MK Anwar Usman dan adik Presiden Jokowi Idayati.

Tamu VVIP sudah hadir di lokasi, seperti Wakil Presiden Ma’ruf Amin dan Panglima TNI Andika Perkasa, karena menjadi saksi pernikahan.

Selain itu, para pejabat juga sudah turut hadir di lokasi sejak pukul 08.00 WIB, diantaranya Sri Mulyani, Moeldoko, Luhut Binsar Panjaitan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto.

Selain itu, Tenaga Ahli Kantor Staf Kepresidenan Ali Mochtar Ngabalin juga turut hadir di lokasi. Dari keterangannya kepada wartawan, Ali mendapat undangan langsung dari Anwar Usman, karena merupakan teman dekat dan sama-sma dari Indonesia Timur.

“Saya tidak tahu, saya tidak tau siapa siapa yang diundang. Pagi ini adalah undangan yg disampaikan langsung oleh Anwar Usman, sebagai orang Timur, wajib hukumnya bagi kami untuk hadir,” jelas Ali sambil kelakar.

Ketika ditanya wartawan, Ali sendiri belum bisa berkomentar banyak mengenai penggambaran di dalam gedung. Ketika ditanya soal komentarnya mengenai pernikahan antara Ketua MK dan adik Presiden Jokowi ini, Ali ngabalin menjelaskan ini merupakan kuasa Allah.

“Seperti pepatah ikan di laut asam di gunung, bertemu dalam kuali, semua bisa terjadi. Tapi tentu Allah menggunakan banyak tangan orang untuk menghubungkan keduanya, dan itu pasti orang2 hebat,” jelasnya.

“Untuk siapa orang yang mengenalkan, ini yang saya tidak bisa ceritakan, karena memang saya tidak tahu,” lanjut Ali sambil tertawa.

Persiapan pernikahan Ketua MK dan adik Jokowi sendiri sudah siap sejak malam tadi. Pak Jokowi sendiri juga telah hadir di lokasi untuk menjadi Wali Nikah adik kandungnya, Idayati. 

Acara akad nikah dimulai pukul 09.00 dengan penyerahan calon mempelai pria kepada calon mempelai wanita. Kemudian prosesi ijab kabul akan dilaksanakan pada pukul 10.00 WIB. (Mzn)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral