- Tim tvOne - Wahyu Kurniawan
Rekontruksi Pembunuhan Gadis Belia di Kebumen, 19 Adegan Diperagakan Pelaku
Tersangka RK kemudian melakukan niatnya membunuh korban disebuah pekarangan yang sepi, jaraknya kurang lebih 1 kilometer dari TKP toilet umum.
Korban ditarik menggunakan tali hodie yang dijeratkan di leher, lalu diseret kurang lebih 15 meter. Pada adegan nomor 15, setelah korban terjatuh dipukul tersangka berulang kali, lalu diinjak-injak hingga tewas.
Setelah dipastikan meninggal, korban ditinggal dengan posisi wajah ditutup dengan jaket hoodie dan celana diturunkan.
Adegan meninggalkan korban yang sudah tidak bernyawa terjadi pada Sabtu (14/5/2022) pagi, dan merupakan adegan terakhir atau adegan nomor 19.
Kasatreskrim Polres Kebumen AKP Kadek Pande Apridya Wibisana, usai rekontruksi menambahkan rekontruksi perlu dilakukan untuk kepentingan penyidikan, agar tersangka segera mendapatkan haknya untuk disidangkan. Sedangkan para korban mendapatkan keadilan.
"Selama rekontruksi berjalan kedua tersangka kooperatif melakukan adegan rekontruksi yang digelar oleh Sat Reskrim Polres Kebumen. Rekontruksi berjalan lancar" tandasnya. (Wkn/Buz)