Proses penyortiran dan pelipatan surat suara Pilkada 2024 di Kota Semarang..
Sumber :
  • Tim tvOne - Teguh Joko Sutrisno

Surat Suara Pilkada Mulai Disortir dan Dilipat, KPU Kota Semarang Kerahkan 250 Petugas

Senin, 4 November 2024 - 22:44 WIB

KPU Kota Semarang mencatat total surat suara yang harus disortir dan dilipat mencapai 1.299.910 lembar untuk masing-masing jenis Pilkada, termasuk 2.000 lembar sebagai cadangan.

Zaini menambahkan bahwa setiap petugas telah diberikan pengarahan dan menandatangani pakta integritas untuk menjaga netralitas.

Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu yang meninjau di lokasi berharap agar proses penyortiran berjalan sesuai jadwal.

“Kita berharap proses sortir dan lipat ini selesai sesuai jadwal dan berjalan lancar. Untuk teman-teman relawan jaga kesehatan,  juga harus siap karena kerjanya perlu kehati-hatian,” katanya.

Dengan persiapan yang ketat ini, Mbak Ita berharap proses pemilihan kepala daerah baik pemilihan gubernur, wakil gubernur dan pemilihan wali kota serta wakil wali kota di Kota Semarang akan berjalan lancar dan kondusif.

"Semarang ini sudah sangat kondusif. Alhamdulillah tidak terjadi suatu temuan. Semoga semua tahapan Pilkada berlangsung sukses hingga pelantikan,” kata Mbak Ita. (tjs/buz)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral