Aktivitas Rahmawati mengelola usahanya di rumah..
Sumber :
  • Tim tvOne - Agus Saptono

Bermodal Barang Bekas, Ibu Rumah Tangga di Boyolali Raup Omset Ratusan Juta Rupiah

Kamis, 13 Juni 2024 - 11:13 WIB

Boyolali, tvOnenews.com – Rahmawati (31) tak pernah menyangka usahanya sukses dari kegiatan yang hanya iseng dan coba-coba dilakukannya.

Bermodal barang bekas warga arga Desa Tegalgiri, Kecamatan Nogosari, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah ini menghasilkan cuan untuk mencukupi kebutuhan keluarga.

Pada awalnya Rahmawati memanfaatkan media sosial untuk menjual gamelan miliknya yang dipakai untuk mendalang suaminya yang lama tidak dipakai karena terdampak Pandemi Covid-19.

“Saya menggeluti usaha kerajianan dan jual beli gamelan sudah sejak pandemi yang lalu,” ujar isteri dalang Ki Wartoyo saat ditemui dirumahnya, Kamis (13/06/2024).

Ia mengaku bahwa ide bisnis tersebut bermula dari datangnya pandemi Covid-19 melanda Indonesia, karena suaminya tidak punya pemasukan lalu menawarkan gamelannya melalui media sosial.

“Saat itu kan suaminya kan tidak dapat job dalam mendalang wayang kulit,lalu saya iseng gamelan itu saya tawarkan melalui media sosial dan ditawar orang,” jelasnya. 

Tak disangka gamelan yang ia tawarkan laku dan bisa untuk memenuhi kebutuhan hidup, Rahmawati juga dihubungi teman temanya yang akan menjual gamelan yang sudah tak terpakai. Lalu oleh Rahmawati dibeli dan diservis dan dijual lagi.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral