Patroli petugas gabungan sejumlah lapak hewan kurban di Pemalang..
Sumber :
  • Tim tvOne - Mohammad Hamzah

Cegah Pencurian Ternak Jelang Iduladha, Petugas Gabungan di Pemalang Gelar Patroli ke Lapak Hewan Kurban

Jumat, 7 Juni 2024 - 10:31 WIB

Para pedagang hewan kurban diminta untuk memperhatikan kesehatan hewan kurban mulai dari pemberian makan dan minum serta melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin. Sehingga jika ada salah satu hewan kurban yang sakit dapat diantisipasi dan tidak menular ke hewan kurban lainnya.

Selain melakukan patroli rutin selama tiga kali dalam sehari, Petugas juga memberikan himbauan kepada pedagang untuk waspada peredaran uang palsu yang terjadi menjelang Iduladha.

"Patroli dilakukan melalui kegiatan di pagi hari, siang hari, dan malam hari, kami himbau kepada pedagang agar mewaspadai peredaran uang palsu khususnya menjelang Iduladha, apabila pedagang mencurigai ataupun menjumpai bisa menghubungi call center 110 atau kantor kepolisian terdekat," ujar Lindu.

Sementara itu, Dadang salah satu pedagang hewan kurban di Jalan Kolonel sugiono, Kelurahan Taman, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang mengaku lapaknya total menjual 42 hewan kurban Sapi.

Dirinya turut mengapresiasi adanya patroli gabungan yang menyasar ke sejumlah lapak hewan kurban, karena menurutnya dengan adanya patroli gabungan membuat para pedagang hewan kurban merasa terlindungi dari ancaman pencurian yang bisa terjadi sewaktu-waktu.

"Sangat seneng si jadi membantu keamanan kami, tapi kami tetap waspada," terang Dadang. (mdh/buz)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral